15 Tahun PT Migas Mandiri Pratama (MMP), Setor PAD Rp600 Miliar Lebih, Pajak Tembus Rp1,5 Triliun

15 Tahun PT Migas Mandiri Pratama (MMP), Setor PAD Rp600 Miliar Lebih, Pajak Tembus Rp1,5 Triliun

Seremoni perayaan HUT PT MMP ke-15 di Harris Hotel, Samarinda pada Selasa (1/10/2024) malam.-(Disway Kaltim/ Salsa)-NOMORSATUKALTIM

“Tentu tidak lepas dari dukungan para pihak. Yakni pemerintah, mitra kerja, perbankan seperti BSI, BNI, BTN, BRI, dan Bankaltimtara, hingga masyarakat,” imbuh Edy.

Harapan yang sama, disampaikan Ujang Rahmad selaku Komisaris Utama PT MMP, dirinya yakin perusahaan tersebut dapat memberikan manfaat bagi Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) dan masyarakat umum.


Direktur PT MMP, Edy Kurniawan (kanan) bersama Direktur Disway Kaltim, Devi Alamsyah di sela perayaan HUT ke-15 PT MPP, di Harris Hotel, Samarinda.-(Disway Kaltim/ Salsa)-NOMORSATUKALTIM

BACA JUGA: Pemkab Berau Kembali Kucurkan Rp 2 Miliar Untuk Beasiswa Berau Cerdas

BACA JUGA: Tingkatkan Aksesibilitas Jalan di Kaltim Menuju IKN, PUPR Lakukan Preservasi Jalan Kuaro-Kademan-Penajam

“Saya yakin PT MMP mampu memberikan manfaat buat Pemprov Kaltim dan masyarakat umum,” ucapnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim, Sri Wahyuni mengucapkan, dirgahayu ke-15 PT MMP.

Tanpa terasa, kata Sri Wahyuni, PT MMP selama 15 tahun menjadi mitra Pemprov Kaltim.

“Tentu capaian ini merupakan buah dari kerja keras PT MMP dengan dukungan semua pihak. Melalui tema Rising Synergi saya berharap akan terus meningkatkan kiprah untuk pembangunan yang berkelanjutan sekaligus peningkatan kesejahteraan masyarakat Kaltim,” ungkap Sekdaprov melalui video yang ditayangkan itu.

BACA JUGA: Harga BBM Pertamina di Kaltim Turun per 1 Oktober 2024

BACA JUGA: Atasi Kelangkaan BBM, Pemkab Mahulu Beri Solusi Subsidi Angkut

Dalam perayaan tersebut, PT MMP juga turut mengundang anak-anak dari Panti Asuhan Rumah Harapan, Yayasan Nur Fisabilillah dan Sekolah Luar Biasa Pembina Samarinda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: