Andi Harun Minta Masyarakat Jaga Kebersihan Teras Samarinda

Andi Harun Minta Masyarakat Jaga Kebersihan Teras Samarinda

Wali Kota Samarinda Andi Harun saat membersihkan Teras Samarinda, Minggu (22/9/2024). -salsabila/disway-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda melaksanakan aksi pungut sampah dan bersih-bersih di kawasan Teras Samarinda, pada Minggu (22/9/2024) pagi.

Wali Kota Samarinda Andi Harun mengatakan upaya itu dilakukan untuk menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan di salah satu fasilitas publik.

“Kami mengajak warga Samarinda untuk berpartisipasi aktif menjaga kebersihan dan merawat Teras Samarinda,” serunya.

BACA JUGA:Polresta Samarinda Tahan Tiga Pelaku Diduga Terlibat Pengeroyokan di Jalan Umum

Pasalnya, Teras Samarinda telah menjadi ikon kebanggaan dan menjadi tempat masyarakat berkumpul hingga beraktivitas.

Dalam kesempatan ini, Andi Harun mengumumkan, Teras Samarinda memiliki 3 area smoking corner agar masyarakat tidak lagi merokok sembarang tempat di kawasan Teras Samarinda.

Ia berharap, melalui bersih-bersih Ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan kota.

“Dari aksi bersih-bersih kita juga merasakan bahwa masyarakat lah yang memiliki fasilitas umum ini,” pungkasnya.

BACA JUGA:Teras Samarinda Resmi Dibuka, Berikut ini Ragam Fasilitas dan Keunggulannya

Fasilitas Teras Samarinda

Diketahui, Teras Samarinda memiliki luas 8.500 meter persegi, dengan 2 sisi lintasan pejalan kaki sepanjang 500 meter.  

Tak hanya itu, Teras Samarinda juga dilengkapi fasilitas amfiteater, stand makanan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), halte, area duduk, tempat ibadah, serta taman berdesain modern.  

BACA JUGA:Jadi Ikon Pemikat Wisatawan, Teras Samarinda Digadang Ikut Dongkrak Pendapatan Daerah

Teras Samarinda tidak hanya menjadi spot rekreatif, tetapi juga pusat kegiatan sosial dan ekonomi baru di Kota Tepian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: