Gratis Selama Masa Uji Coba, Ini Rute Balikpapan Trans City

Gratis Selama Masa Uji Coba, Ini Rute Balikpapan Trans City

Balikpapan Trans City, transportasi umum baru di Kota Balikpapan. (istimewa)--

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Balikpapan Trans City telah memulai uji coba operasional, dengan membuka tiga koridor untuk meningkatkan layanan transportasi publik di wilayah Kalimantan Timur. 

Koridor A meliputi Pelabuhan Semayang - Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan.

Kemudian Koridor B mencakup Terminal Batu Ampar - Ahmad Yani - Jenderal Sudirman - MT Haryono.

Sementara Koridor C yakni Terminal Batu Ampar - Ahmad Yani.

Peluncuran resmi dilakukan di Balai Kota Balikpapan pada Senin, 1 Juli 2024 lalu dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan Wali Kota Balikpapan.

BACA JUGA : Balikpapan City Trans, Moda Transportasi Baru untuk Kurangi Kemacetan

Balikpapan Trans City, yang menerapkan sistem Buy The Service (BTS), yang menyediakan 17 unit bus pada tahap awal dan akan mulai melayani masyarakat umum pada 8 Juli 2024 mendatang.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Irjen Pol Risyapudin Nursin, mengumumkan rencana penambahan satu koridor dan dua unit bus dalam waktu dekat. 

"Rencana ke depan, kami akan menambah satu koridor dan menambah dua unit bus lagi sebagai cadangan," jelasnya.

Sementara itu Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud juga menyampaikan imbauan kepada aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan pemerintah kota Balikpapan untuk memanfaatkan layanan transportasi massal ini.

BACA JUGA : Polda Kaltim Siapkan Sanksi Tegas Bagi Polisi Terlibat Judi Online

"Dimulai dari ASN dulu. Kalau bisa ASN enggak usah pakai mobil pribadi. Pakai ini aja, nanti itu akan memberi contoh kepada masyarakat," tandasnya.

Bus berkapasitas sekitar 32 hingga 40 penumpang ini dominan berwarna merah, dipadukan dengan biru dan kuning, serta motif batik kelubut khas Balikpapan. 

Rahmad Mas'ud juga menyebutkan bahwa beberapa halte akan dibangun dengan memanfaatkan dana Corporate Social Responsibility (CSR) dari perusahaan di Balikpapan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: