Persiapkan Untuk Ajang Nasional, Diskominfo Monitoring Tiga KIM di PPU

Persiapkan Untuk Ajang Nasional, Diskominfo Monitoring Tiga KIM di PPU

--



PPU, NOMORSATUKALTIM - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Kalimantan Timur melakukan pemantauan dan evaluasi terhadap tiga Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).

Kegiatan yang dilaksanakan 6-7 Juni 2024 dihadiri oleh Dafa Ezra selaku Pranata Humas Diskominfo Provinsi Kalimantan Timur.

Ditemui disela-sela kegiatan Dafa memaparkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberi apresiasi kepada sejumlah KIM di PPU. Misalnya mengawasi fungsinya di lapangan, memberikan solusi terhadap pelaksanaan tugas KIM, mengidentifikasi kendala hingga merencanakan kegiatan yang telah direncanakan.

"Hasil monitoring ini diharapkan dapat menghasilkan perwakilan KIM dari PPU yang mampu mewakili Kaltim dalam event nasional di Sulawesi Tenggara yang rencananya dilaksanakan tahun 2024 ini,"terangnya.

Ia menegaskan Kegiatan ini merupakan komitmen Diskominfo Kaltim dalam memastikan KIM di wilayahnya berfungsi optimal dan mampu memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.

Di tempat yang sama, Roinald Pagayang selaku Pranata Humas Ahli Muda Diskominfo PPU, menjelaskan bahwa tiga KIM dipilih untuk monitoring karena aktif dalam diseminasi informasi di masyarakat.

"Ada sedikitnya 3 KIM dari PPU yang dilibatkan dalam kegiatan ini. Lantaran memang dalam melaksanakan tugas dan fungsinya 3 KIM di PPU memperlihatkan keaktifannya selama di Kabupaten PPU," paparnya.

Sementara, lanjutnya inovasi yang ditunjukkan oleh KIM di PPU diharapkan dapat terus memperkuat peran mereka sebagai jembatan informasi yang handal. (adg/adv/Kominfo Kaltim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: