‘Penari Sufi’ Menjadi Lagu Baru Novi Umar di Bulan Ramadhan

‘Penari Sufi’ Menjadi Lagu Baru Novi Umar di Bulan Ramadhan

Ilustrasi penari sufi-(Disway/ Istimewa)-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Komposer Samarinda, Novi Umar  menciptakan lagu religi yang berjudul ‘Penari Sufi” pada bulan Ramadhan tahun ini.

Lagu bertema religi ini membawa pesan spiritual bagi pendengarnya.

“Lagu ini memiliki makna yang mendalam serta sarat akan makna dan nilai-nilai spiritual antara manusia dan pencipta-NYA,” kata Novi Umar di sela kesibukannya, Rabu (13/3/2024).

BACA JUGA: Pakar: 'Haram' Berbuka Puasa dengan Teh Hangat bagi Penderita Asam Lambung

Lagu ini dinyanyikan oleh penyanyi muda asal Samarinda, yaitu Athalia Aubry feat Novi Umar tentunya. 

Novi Umar menjelaskan bagaimana awal mula lagu ini bisa tercipta. 

Lagu ini terinspirasi penari sufi yang mementaskan tarian khasnya, ketika ayah Athalia Aubry dan keluarganya bertandang ke Turki. 

BACA JUGA: 6 Langkah Melatih Anak Berpuasa, Nomor 6 Ijazah dari Guru Sekumpul

Momen itulah yang menginspirasi ayah Athalia Aubry menulis lirik lagu para Penari Sufi.

“Lagu Penari Sufi ini liriknya yang buat Papahnya Athalia, saat mereka sedang berada di Negara Turki. Pada saat itu memang sedang menyaksikan pertunjukkan tarian sufi. Kemudian saya buatkan menjadi sebuah lagu dari liriknya Papahnya Athalia,” urainya.

BACA JUGA: 10 Hari Pertama di Bulan Ramadan Memiliki Keistimewaan yang Harus Kamu Ketahui

Novi Umar selaku komposer ‘Penari Sufi’ ini berharap lagu ini bisa menjadi sarana untuk mendekatkan hubungan manusia dengan Tuhannya. Terlebih lagu ini release bertepatan dengan momentum Bulan Ramadhan.

“Mudah-mudahan dengan adanya lagu ini dan siapapun yang mendengarkannya bisa membuat kita semakin mencintai Allah SWT, terutama pada momentum Bulan Ramadhan di tahun 2024,” harapnya.

BACA JUGA: Pemkab Kukar Buat Kebijakan Mendukung IKN Nusantara, Mulai Pola Ruang Wilayah hingga Infrastruktur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: