Dinas PU Kukar Dapat Kucuran Rp 700 Miliar, Fokus Bangun Infrastruktur

Dinas PU Kukar Dapat Kucuran Rp 700 Miliar, Fokus Bangun Infrastruktur

Kepala Dinas PU Kukar M Yamin. (Rafii/ Disway Kaltim) ============

Kukar, DiswayKaltim.com - Pada APBD Kukar 2020, Dinas PU mendapatkan Pagu Anggaran senilai Rp 700 miliar. Dialokasikan untuk pembangunan infrastruktur. Baik infrastruktur jalan, pertanian dan bangunan.

Untuk infrastruktur jalan masih memprioritaskan interkoneksi antar kecamatan. Salah satu contohnya saja interkoneksi Kecamatan Anggana-Muara Badak. Dan jalan antar kecamatan lainnya.

"Namun kita belum menganggarkan secara full, secara bertahap sesuai dengan kemampuan keuangan daerah," ucap Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kukar M Yamin pada Disway Kaltim, Rabu (11/12/2019).

Termasuk interkoneksi Kecamatan Kota Bangun ke kecamatan lainnya di daerah hulu. Terus berlanjut. Namun yang masih tetap dalam tahapan-tahapan tahunan.

Yamin menerangkan selain membangun jalan interkoneksi antar kecamatan. Dalam rencana strategis Dinas PU Kukar tahun 2020. Juga dianggarkan perbaikan dan perawatan jalan berbagai kondisi. Kondisi rusak dan ringan.

Panjang jalan dipelihara rutin (kondisi baik) 1.267,56 kilometer, panjang jalan dipelihara berkala (kondisi sedang) 304,66 kilometer, panjang jalan rusak ringan-berat 620,90 kilometer.

Jumlah jembatan yang direhab sebanyak dua unit. Dan jumlah jembatan yang dibangun/ditingkatkan sebanyak sembilan unit.

"Jadi jalan-jalan yang rusak, beton-beton (semenisasi) yang rusak itu nanti kita overlay dengan aspal," terang Yamin.

Infrastruktur bidang pertanian. Dinas PU Kukar memfokuskan pada penataan irigasi. Memprioritaskan daerah-daerah irigasi yang menjadi sektor pertanian andalan di Kukar. Seperti Kota Bangun dan Samboja.

"Kita selalu melakukan komunikasi dengan (Dinas) pertanian bahwa daerah irigasi mana yang menjadi unggulan," pungkas Yamin. (mrf/dah)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: