Diduga Tak Tahan Sakit, Pria Senja di Balikpapan Akhiri Hidupnya

Diduga Tak Tahan Sakit, Pria Senja di Balikpapan Akhiri Hidupnya

Nomorsatukaltim.com - Seorang pria berusia senja (54), berinisial MS, yang berdomisili di Km 18 Jalan Tenku Umar RT. 58  Kelurahan Karang Joang Balikpapan Utara, ditemukan meninggal dunia.

Ia diduga nekat melakukan bunuh diri.

Korban mengakhiri hidupnya dengan cara menyayat lehernya, setelah sebelumnya sempat mengeluh sakit di bagian dadanya.

Menurut Kapolsek Balikpapan Utara, AKP Bitab Riyani, dari pengakuan istri korban, pukul 03.30 dini hari, korban mengeluh sesak nafas dan menyuruhnya keluar kamar karena ingin tidur.

Setelah itu, korban mengunci pintu kamarnya.

Tapi tak berselang lama, anak korban mengetuk pintu dan meminta dibukakan sambil mengintip lewat bawah pintu. Karena tidak dibukakan, anak korban berinisial ES memanggil adiknya berinisial GS untuk mengintip lewat jendela.

"Karena lampu dimatikan, akhirnya anak GS mengambil palu dan memecahkan kaca jendela kamar depan, kemudian masuk ke dalam kamar untuk membuka pintu kamar," ujar AKP Bitab Riyani, Senin (28/8/2023).

"Kondisi Korban sudah tergeletak di bawah tempat tidur, di depan kamar mandi, leher sudah tergorok dan nafas tersengal-sengal," sambung Kapolsek.

Ia bilang, korban sempat dibawa ke ruang tengah, namun sayang, MS sudah tidak bernafas lagi.

Pihak keluarga kemudian menghubungi keluarga lain di sekitar tempat tinggalnya untuk meminta pertolongan.

Dari pengakuan keluarga korban, MS sedang dalam keadaan sakit paru paru, karena mengidap Kangker stadium 4.

Pihak keluarga juga tidak keberatan atas peristiwa tersebut dan bersedia membuat surat pernyataan tidak keberatan.

"Pukul 07.00 pagi, petugas Polsek Balikpapan Utara mendatangi lokasi kejadian, korban bunuh diri dengan menyayat lehernya," kata AKP Biptab Riyani. (*)

Reporter: Adhi Suhardi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: