Akhirnya Jalan MT Haryono Dibuka, Tapi…

Akhirnya Jalan MT Haryono Dibuka, Tapi…

Nomorsatukaltim.com - Setelah ditunda berkali-kali, melewati penantian panjang berbulan-bulan, masyarakat Kota Balikpapan bisa bernafas lega. Akhirnya, Jalan Mt Haryono depan Global Sport, telah dibuka. Tepat sehari menjelang Hari Raya, Jumat (21/4/2023) sore. Tapi, pembukaan jalan ini masih uji coba. Belum semua ruas bisa digunakan sebagaimana sebelumnya. Kendaraan yang melintas juga disarankan hanya melewati satu jalur. Sebab, pengerjaan belum benar-benar rampung. Di lapangan, masih tampak alat berat dan bekas coran yang terlihat baru. Untuk itu, pembukaan jalan tersebut baru bisa digunakan satu ruas. Belum semua. Masih menanti hasil uji coba. Asisten I Pemerintah Kota Balikpapan, Zulkifli mengatakan, jalur ini mulai dibuka sejak kemarin, pukul 16.00 Wita. “Kita coba buka secara umum untuk masyarakat, namun penggunaan terbatas satu arah,” ujar Zulkifli. Akses terbatas itu juga terpantau saat petugas dengan sigap mengatur lalu lintas kendaraan yang melewati arah dari simpang tiga Wika ke simpang empat Balikpapan Baru. Atau dari arah utara ke selatan. “Dari hasil kesepakatan dengan Satlantas Polresta Balikpapan, baru bisa dibuka satu lajur,” jelas Zulkifli. Kadishub Balikpapan, Adwar Skenda Putra, mengingatkan tidak semua kendaraan diizinkan melintasi badan jalan. Sebab, untuk sementara yang diperbolehkan baru hanya kendaraan roda 2 dan roda 4. Untuk kendaraan bertonase besar masih dilarang. “Kendaraan roda 4 hanya yang non-beban. Hanya khusus angkutan penumpang, sebab kita belum melihat kualitas jalan. Kemampuannya belum diuji coba,” ujarnya. Anwar berujar menurut rencana, setelah dilintasi masyarakat umum hasilnya akan menjadi bahan evaluasi. Dari hasil uji coba ini akan dinilai kembali, apakah sudah bisa diberlakukan lalu lintas dua arah atau belum. Ia juga menjamin pengawasannya akan diperketat. Anwar bilang, pihaknya telah menempatkan sejumlah petugas di dua sisi. Dari sisi simpang Wika dan di simpang Balikpapan Baru. “Nanti ada posko terpadu dengan Satlantas dan Satpol PP. Termasuk kita terapkan sistem piket,” ujarnya. Perbaikan Jalan MT Haryono bagian dari proyek Pembangunan Bangunan Air Pengendali Banjir DAS Ampal. Proyek ditender sejak 8 April 2022 dengan nilai Pagu Paket sebesar 143 miliar lebih. Mengacu data LPSE Balikpapan, tender dimenangkan PT Fahreza Duta Perkasa, sebagai kontraktornya, dengan nilai terkoreksi Rp 136 miliar lebih. Adapun sumber pendanaan berasal dari APBD Balikpapan tahun anggaran 2022 dan 2023. Selama proses penggarapan, proyek ini tidak pernah sepi dari sorotan publik. Salah satu musababnya, kontraktor telah mendapat Surat Peringatan ke-3. Parlemen Balikpapan berkali-kali meminta agar kontraknya diputus. Tapi, sejak Januari 2023, pemerintah Balikpapan justru memperpanjang masa kontraknya sampai Desember 2023. Belakangan, sejumlah anggota DPRD Balikpapan, beringsut ke KPK terkait pengerjaan proyek DAS Ampal, ini. (*) Reporter: Muhammad Taufik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: