DP3 Balikpapan Bakal Sebar 500 Ribu Benih Ikan

DP3 Balikpapan Bakal Sebar 500 Ribu Benih Ikan

Nomorsatukaltim.com – Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan (DP3) Balikpapan berencana menyebar 500 ribu benih ikan termasuk papuyu dan haruan. Benih itu akan disebar di tambak, waduk dan tempat budidaya ikan yang telah didata. Rencana itu disampaikan Kepala Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan Balikpapan, Heria Prisni, saat ditemui di ruang kerjanya, baru-baru ini. Penyebaran benih dilakukan untuk menyiasati buruknya cuaca yang berakibat menurunnya hasil produksi ikan kota ini. Selain itu, Heria menilai selama ini sebetulnya sudah ada lokasi Benih Bibit di Kelurahan Teritip, Kecamatan Balikpapan Timur. Namun, ia menilai produksi di sana masih kurang untuk mengejar hasil yang ditargetkan. Apalagi untuk tahun 2023, pihaknya menargetkan produksi ikan sampai ribuan ton. Produksi itu mencakup ikan tangkap dan budidaya. “Target tahun 2023 di sektor perikanan Balikpapan, sebesar 4.300 ton. Itu  bidang ikan tangkap maupun budidaya,” jelas Heria. Karena itu, pihaknya berencana menyebarkan ratusan ribu benih ikan, papuyu dan haruan. Dinas Perikanan Balikpapan juga akan memberdayakan nelayan di kota ini. Pemberdayaan bertujuan untuk mengantisipasi angka inflasi kenaikan bahan pangan di sektor perikanan. "Nantinya kami akan menggencarkan budidaya ikan, bekerja sama dengan nelayan kecil, sebagai bentuk mengantisipasi kenaikan harga ikan juga pemberdayaan para nelayan," tuturnya. Heria juga berkomitmen mengambil langkah taktis dalam menjaga dan meningkatkan kualitas produksi perikanan Balikpapan. "Jadi coba saya rembukkan bagaimana langkah kedepan untuk menjaga jumlah ikan tetap naik dan kualitasnya terjaga, melalui nelayan. Karena nelayan juga harus diberdayakan," terangnya. Penyebaran benih dan pemberdayaan nelayan Balikpapan, diharapkan bisa mencapai target produksi yang telah ditentukan.  "Sinergitas terus dibangun bersama para nelayan, dengan menyebarkan 500 ribu benih ikan. Termasuk di tambak serta danau yang telah ditetapkan melalui pemetaan DP3," ujar Heria. Reporter: Taufik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: