Sambut IKN, Wakil Ketua DPRD Kukar Minta Pemkab Perhatikan Tata Kelola Kota
Tenggarong, nomorsatukaltim.com - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (DPRD Kukar), Didik Agung Eko Wahono, minta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar agar dapat serius guna menata kelola Kota Raja.
Hal itu disampaikan Didik, mengingat Kalimantan Timur (Kaltim) menyambut Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Apalagi Kukar merupakan kawasan yang langsung berbatasan dengan IKN. Didik menilai, jika mulai dari sekarang Pemkab Kukar sudah harus berbenah diri dan menyusun tata kelola Kota Raja. Sebab, Kukar merupakan kerajaan tertua di Nusantara. "Saya berharap Tenggarong ini menjadi barometernya Kalimantan Timur, sehingga dalam menghadapi IKN nanti Tenggarong lah yang paling siap,” ucap Didik, Kamis (3/11/2022). Kendati demikian, Didik mengungkapkan penataan kelola kota tentunya juga harus diimbangi dengan kompetensi dan kapasitas sumber daya manusia (SDM). "Harapan menjadikan Tenggarong adalah barometernya Indonesia, kalau belum tercapai maka target pemerintah adalah menyiapkan SDM-nya,” pungkasnya. (Jat/Adv/DPRD Kukar)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: