Perang Elektabilitas Dimulai, Partai Mulai Gandeng Lembaga Survei

Perang Elektabilitas Dimulai, Partai Mulai Gandeng Lembaga Survei

ilustrasi. Samarinda, DiswayKaltim.com – Sejumlah partai mulai lakukan survei untuk mengetahui elektabilitas kader. Termasuk pula mengetahui potensi kandidat luar partai. Beberapa lembaga survei diikutsertakan. Salah satunya NasDem. 16 Nama telah mendaftar. Aturan partai menyebut 16 nama tersebut harus melampirkan hasil survei versi mereka untuk menjadi bahan pertimbangan. Disi lain NasDem juga memiliki tim survei sendiri yang ditunjuk oleh DPP. Ketua DPD NasDem Samarinda Joha Fajal menegaskan, para pendaftar harus menyerahkan hasil survei mereka. Kemudian partai akan melakukan survei internal terhadap calon yang mendaftar. “Ada lima lembaga survei yang direkomendasikan oleh DPP untuk kami gunakan. Salah satunya LSI. Sisanya saya lupa,” terangnya. Kader internal yang disurvei ada tiga. Diantaranya Saefuddin Zuhri, Joha Fajal, dan Sri Lestari Nusyirwan. Senada dengan DPD PAN Samarinda. Lembaga survei independen akan dilibatkan. Untuk mengetahui calon pemimpin yang dikehendaki masyarakat Samarinda. Tapi sebelum survei, partai akan lakukan penyampaian visi dan misi terlebih dulu. “Kami juga melibatkan kader untuk memberikan usulan,” kata Ketua DPD PAN Samarinda Jasno. Akan tetapi survei sendiri menjadi ranah DPP dan DPW. DPD hanya mengurus penjaringan. Termasuk pula penyampaian visi dan misi. Lain halnya dengan Gerindra. Partai berlogo kepala burung Garuda ini baru akan membuka penjaringan pada akhir Oktober. Tapi penjaringan hanya dibuka untuk bakal calon Wakil Wali Kota saja. “Kami baru akan membuka penjaringan akhir bulan ini. Tapi hanya untuk wakil saja. Setelah itu, baru kami melakukan survei. Untuk Wali Kota, kami akan mengusung Andi Harun,” ungkap Ketua DPC Gerindra Samarinda Helmi Abdullah. Gerindra akan menggunakan lembaga survei nasional. Tapi dia mendapat bocoran dari beberapa lembaga survei bahwa Ketua DPD Gerindra Kaltim mendapat posisi tertinggi. “Kami mendapat sedikit bocoran, kalau nama Andi Harun elektabilitasnya tinggi. Makanya kami ngusung beliau untuk menjadi calon Wali Kota,” tutupnya. (mic/boy)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: