Mahasiswa “Rindu” Beasiswa di Kukar, Salehuddin: Sudah Lama Tidak Ada
Kukar, nomorsatukaltim.com - Perwakilan Mahasiswa di Kutai Kartanegara (Kukar) mengeluh tidak adanya lagi beasiswa yang diberikan oleh Pemerintah Daerah Kukar.
Hal itu dikemukakan mereka saat menghadiri Reses Anggota DPRD Kalimantan Timur (Kaltim), Salehuddin, S.Sos.,S.Fill di Rumah Makan (RM) Tahukula, Jalan Jelawat, Kecamatan Tenggarong, pada Minggu (21/2/2021) kemarin. “Iya benar, mereka (Mahasiswa,Red) sangat merindukan beasiswa di Kukar. Karena sudah lama tidak ada,” ungkap Salehuddin pada nomorsatukaltim.com, Selasa (21/2/2021) pagi. Selama ini, lanjutnya, sejumlah mahasiswa hanya mendapatkan beasiswa dari Provinsi Kaltim dan juga Kementerian Pendidikan. Namun tidak semuanya dapat. Karena se-Kaltim. Bukan Kukar saja. “Ya saya harap semoga tahun ini adalagi beasiswa bagi mahasiswa di Kukar. Apalagi tak semuanya orang mampu. Kasihan mereka yang ingin kuliah tapi minim biaya,” tegas Salehuddin. Tak hanya itu saja. Politisi ini juga mendapat keluhan perihal Gedung Unikarta. Karena sejak dulu. Permasalahan gedung antara Yayasan dengan Pemerintah ini tak kunjung rampung. “Sebenarnya tinggal dilakukan pertemuan antara kedua belah pihak. Baik pemerintah maupun yayasan. Kalau sudah pelimpahan asset kan enak,” jelas Anggota Komisi IV DPRD Kaltim ini. (bay)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: