Pemanah Putri Berau Berlatih Mandiri
TANJUNG REDEB, DISWAY - Belum ada jadwal pasti, kapan pemusatan latihan dilakukan. Saat ini, pemanah putri Berau, Indri Purwati aktif berlatih mandiri.
Fokusnya menjaga bidikan tetap jitu. Agar mampu bersaing dengan atlet negara lain di SEA Games. Yang rencananya dilaksanakan di Hanoi Vietnam, tahun ini. Menurut perempuan yang akrab disapa Indri ini, mengikuti event olahraga terbesar di Asia Tenggara, perlu menjaga stamina. "Terus latihan sambil menunggu panggilan TC," ujarnya, Rabu (20/1). TC, katanya, rencananya di Jakarta. "Tapi kemungkinan dilakukan di luar Jakarta," ujarnya. Yang pasti dirinya siap. Kapan pun dipanggil mengikuti TC. Dirinya diminta pelatih latihan seperti biasa. Sehingga ketika mengikuti TC, sudah dapat menyesuaikan. "TC rencana Januari atau Februari. Hanya belum ada pemberitahuan lebih lanjut. TC memang berbeda dari latihan biasa. Latihannya full materi," ungkapnya. Selain SEA Games, Indri belum melirik mengikuti kejuaraan lainnya. Apalagi belum ada agenda event tahun ini. (*)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: