Borneo FC: Semoga Sukses, Persija dan Bali United
Samarinda, nomorsatukaltim.com - Tunai sudah rasa penasaran publik sepak bola terhadap siapa yang akan mewakili Indonesia di ajang AFC Cup. Adalah Bali United dan Persija Jakarta yang akan bertanding di turnamen kasta kedua antar klub Asia tersebut.
Keputusan itu diambil dalam rapat Exco PSSI yang dilakukans ecara virtual pada Rabu 16 Desember 2020 malam. Plt. Sekjen PSSI Yunus Nusi pemilihan kedua klub sudah sesuai dengan cara main yang berlaku.
’’Kami ambil hasil dari musim 2019. Bali United jadi juara Liga 1 dan Persija jadi runner-up untuk Piala Indonesia,’’ ujarnya.
Jika mengacu pada hasil kompetisi musim lalu. Bali United sudah barang tentu akan terpilih. Sebab Bali bertindak sebagai juara Liga 1 2019. Satu slot lain sebenarnya milik PSM Makassar yang menjuarai Piala Indonesia. Sayang tim asal Sulsel itu tak mendapat lisensi AFC. Keenam tim tersebut yaitu Bali United, Persipura Jayapura, Bhayangkara FC, Borneo FC, Persib Bandung, dan Arema FC.
’’Karena Persija runner-up Piala Indonesia dan lolos lisensi AFC, maka kami memilih Persija untuk jadi wakil di Piala AFC,’’ paparnya.
Meski berseliweran perselisihan soal pemilihan Persija Jakarta. Borneo FC memilih bersikap dingin. Tim asal Samarinda itu menyatakan bahwa siapa pun yang dipilih PSSI tentu untuk kebaikan sepak bola Tanah Air.
"Kami pikir keputusan yang diambil sudah fair. Semua klub yang terpilih harus didukung karena mewakili Indonesia," kata Manajer Borneo FC Samarinda, Farid Abubakar, Kamis 17 Desember 2020.
Ditanya apakah Borneo FC Samarinda sebenarnya ingin mengambil slot tersebut. Farid tak menjawab pasti. Yang jelas, di masa mendatang. Borneo FC akan menargetkan diri untuk bisa bermain di kancah Asia. Tentunya lewat jalur prestasi.
"Ini tanda kita harus lebih bekerja keras lagi nantinya jika ingin tampil di kompetisi Asia. Juara pastinya jadi sesuatu yang mutlak tanpa harus menunggu kepastian dari klub lain terkait lisensi AFC yang jadi salah satu persyaratannya," lanjut Farid.
Farid berharap Bali United dan Persija tampil perkasa di AFC Cup tahun depan. Karena bagaimana pun, sukses tidaknya kedua tim tersebut akan berimbas pada koefision Indonesia di kancah Asia. Karena sampai saat ini, koefision Liga Indonesia masih cukup rendah. Ditandai dengan juara Liga 1, masih harus melalui kualifikasi terlebih dahulu sebelum masuk fase grup Liga Champions Asia.
"Sukses buat Bali United dan Persija," pungkasnya. (frd/ava)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: