PAMA Dorong Pelestarian Lingkungan

PAMA Dorong Pelestarian Lingkungan

Balikpapan, Nomorsatukaltim.com - PT Pamapersada Nusantara (PAMA) Balikpapan terus meningkatkan kepeduliannya. Terutama terhadap lingkungan di Kota Beriman.

PAMA menginisiasi penanaman pohon di Balikpapan. Ditandai dengan gowes bareng unsur Muspika se-Balikpapan pada Jumat (9/10) pagi. Rutenya dari Kantor Camat Balikpapan Timur (Baltim), Jalan Mulawarman, menuju Bendungan Teritip Manggar. Jaraknya sekitar 15 km. Acara lebih bermakna karena dirangkai dengan penghijauan sekitar bendungan. Yakni penanaman 1.150 bibit pohon dari berbagai jenis. Momen ini lebih special karena dihadiri Wali Kota Balikpapan, Rizal Effendi. “Gowes dan penananaman pohon ini bentuk silaturahmi antara PAMA dengan pemerintah di Kota Balikpapan. Agar lebih sinergi dalam membangun kota. Memasyarakatkan olahraga dan hidup sehat, serta peduli lingkungan,” jelas Operation Head PT PAMA Balikpapan Operation, Sulasman, kepada Nomorsatukaltim.com baru-bari ini. Sulasman menambahkan, penanaman pohon ini merupakan salah satu Program CSR PAMA di bidang lingkungan yang rutin dilaksanakan setiap tahun. Ditargetkan sampai 1.642 bibit pohon. Ini komitmen PAMA dalam melestarikan lingkungan dan ekosistem. “Untuk penanaman di Waduk Teritip ini sebanyak 1.150 bibit pohon. Jenisnya durian, rambutan, kelengkeng, jengkol, cempedak dan gaharu,” urai Sulasman saat didampingi Tim CSR PAMA, Aziz Kusuma Aji. Manajemen PAMA juga mengaku siap mendukung program-program pelestarian lingkungan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan. https://www.instagram.com/p/CGPNbF6n24W/?igshid=4xbgrejuis2k “Terima kasih kepada Camat Balikpapan Timur yang sudah menyinergikan program CSR PAMA dengan kegiatan gowes ini. Terlebih dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan COVID-19,” tambah Sulasman. Camat Baltim, Priyono menguraikan, wilayahnya sukses menjadi percontohan dalam program penanaman 1.000 pohon. Hal ini tidak lepas dari dukungan PT PAMA. Ia menyebut, penghijauan sebagai bentuk aplikasi visi misi dan program Balikpapan, khususnya Baltim. “Terima kasih pada PT PAMA atas bantuannya. Semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat. Terutama secara kesehatan fisik dengan berolahraga. Manfaat lingkungan. Yakni di Waduk Teritip di Balikpapan makin hijau. Dengan penanaman pohon,” harap Priyono. Pemkot Balikpapan meminta berbagai pihak untuk ikut berperan. Termasuk masyarakat. Agar menjaga keseimbangan ekosistem di sekitar lingkungan. Dengan menanam pohon di pekarangan rumah. “Wujud rasa syukur kita, salah satunya adalah dengan menanam pohon. Karena oksigen atau udara yang kita hirup merupakan rezeki dari Allah melalui pohon. Maka mari kita menanam dan merawat pohon. Untuk kelestarian lingkungan serta rasa syukur kita,” ungkap Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi kepada peserta gowes dan penanaman pohon. Rizal berharap penghijauan ini bisa menggugah perusahaan lain. Untuk ikut berkontribusi melestarikan Balikpapan. Juga mengajak masyarakat untuk menjaga kelestarian lingkungan. (adv/qn) PEJABAT MUSPIKA YANG IKUT DALAM GOWES DAN PENGHIJAUAN PAMA Wali Kota Balikpapan : Rizal Effendi Camat Baltim : Priyono Kepala Balai Wilayah Sungai : Harya Julianto Sekretaris Kota Balikpapan : Sayid Fadli Kapolsek Baltim : Kompol Hartanta Danramil Baltim : Riduan Kapolsek Balsel : Kompol Harun Kepala DLH Balikpapan : Suryanto Kepala Dishub Balikpapan : Sudirman Kasatpol PP Balikpapan : Zulkifli Kepala Bappeda Balikpapan : Agus Budi Prasetya Lurah Sekecamatan Balikpapan Timur Berbagai kepala dan perwakilan perusahaan di Balikpapan Timur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: