Pra Porprov di Kukar

Pra Porprov di Kukar


Ketua ABTI Berau, Suhadi mengikuti raker, pelatihan wasit dan pelatih tingkat nasional di Kutai Kartanegara.(IST)

TANJUNG REDEB, DISWAY - Seleksi atau pra Porprov Kaltim tahun 2021 rencananya dilaksanakan di Kutai Kartanegara (Kukar). Untuk cabang bola tangan.

"Tak masalah. Di mana saja," ujar Ketua Asosiasi Bola Tangan Indonesia (ABTI) Berau, Suhadi usai mengikuti Rapat Kerja (Raker) ABTI se-Kalimantan Timur.

Walau sebelumnya Pra Porprov 2021 akan dilaksanakan di Berau selaku tuan rumah Porprov 2022. “Pra Porprov bisa di mana saja, tergantung hasil kesepakatan bersama. Dilaksanakan 8-13 Maret 2021. Silakan kalau ada daerah yang bersedia menjadi tuan rumah," katanya, Minggu (11/10).

Kukar menjadi tuan rumah mencuat pada Raker, Kamis-Minggu (8-11/10) di Kutai Kartanegara. Diikuti 10 kabupaten/kota di Kaltim. Membahas persiapan Porprov mendatang.

Dalam acara itu, juga dilaksanakan pelatihan pelatih dan wasit tingkat nasional. Pesertanya sekitar 21 orang. Dari Kukar, Berau, Kutai Barat, Samarinda, Balikpapan dan Kutai Timur.

“Pelatihan tingkat nasional perdana dilaksanakan. Pemateri dari Pengurus Besar (PB) ABTI," terang Suhadi.

Dalam pelatihan itu, IBTI Berau mengikutkan 3 pelatih dan wasit. Bertujuan meningkatkan sumber daya manusia (SDM) pelatih dan wasit cabang olahraga bola tangah di Berau.

“Diharapkan dapat meningkatkan kemampuan. Karena tidak menutup kemungkinan, wasit Berau akan dilibatkan di Porprov Kaltim," pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: