Raih Penghargaan Natamukti

Raih Penghargaan Natamukti

Mengutip liputan6, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengapresiasi acara tersebut. Dalam sambutannya, ia mengatakan bahwa Usaha Kecil Menengah (UKM) merupakan penggerak roda perekonomian nasional.

“Untuk mendukung mereka (UKM), kita harus beli produk mereka. Mulai dari teman dan tetangga. Kedepannya kita (pemerintah) akan menyiapkan transpormasi untuk UKM agar bisa berkembang lagi. Apalagi saat masa pandemi ini. UKM dituntun untuk bisa ‘Go Digital’, menerapkan teknologi yang baik, dan mengenai produk serta kemasan yang baik. Hal itu sangat penting bagi UKM,” ujar Teten Masduki.

Mengenai penghargaan, Teten juga mengapresiasi para pemerintah setempat yang memberikan wadah dan kesempatan para UKM di daerahnya masing-masing agar bisa berkembang lagi.

Perlu diketahui, Dalam ajang Natamukti 2020, Anugerah diberikan kepada kota dan kabupaten di Indonesia yang berhasil dalam membangun dan mempromosikan UKM lokal. Tak hanya itu, ajang itu juga menilai mengenai peran pemerintah setempat mendorong kualitas produk UKM dan membangun ekosistem di daerahnya.*/fst/app

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: