Bankaltimtara

Dinas Pemprov Masih Dijabat Plt, Bahar: Tidak Usah Plt-Plt, Banyak Orang Hebat di Kaltim Ini

Dinas Pemprov Masih Dijabat Plt, Bahar: Tidak Usah Plt-Plt, Banyak Orang Hebat di Kaltim Ini

Anggota Komisi I DPRD Kaltim Baharuddin Demmu.-nizar/disway kaltim-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM — Beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemprov Kaltim masih dijabat oleh Pelaksana tugas atau Plt. Termasuk kepala OPD. Hal ini pun disorot Anggota Komisi I DPRD Kaltim Baharuddin Demmu.

Ia tegas meminta gubernur dan wakil gubernur untuk mengubah status Plt kepala OPD tersebut menjadi definitif.

“Yang pasti, kami meminta Pak Gubernur dan Wakil Gubernur Kadis-kadis atau OPD yang memang masih PLT harus segera di-definitifkan,” tegasnya.

BACA JUGA:PTMA Soroti Moto Kampus Berdampak dan Tantangan Masa Depan Pendidikan Tinggi

BACA JUGA:Kebutuhan Anggaran Gratispol Tahun Depan Meningkat Hingga Rp 1,5 Triliun

Ia menyebut hal tersebut dilaksanakan guna mencegah terganggunya kinerja suatu OPD, dikarenakan kepala dinas yang masih berstatus sebagai Plt.

“Artinya jangan sampai mengganggu kinerja,” tuturnya.

Bahar mengakui tidak mengetahui mengapa masih belum adanya  pimpinan definitif di beberapa OPD Pemprov Kaltim.

BACA JUGA:Ambisi Besar DPW PAN Kaltim di Bawah Kepemimpinan Erwin Izharuddin

Ia sendiri menganggap proses evaluasi OPD harusnya sudah selesai. Sehingga proses pergantian pimpinan daerah bisa dilaksanakan secara penuh.

“Saya enggak tahu juga alasannya apa, tapi yang pasti kan sudah bisa menggeser kalau dia (gubernur,reed.) mau. Harusnya evaluasi terhadap kinerja masing-masing OPD-nya itu sudah selesai. Yang harus diganti, diganti. Yang harus dipertahankan, harus dipertahankan."

BACA JUGA:Legalitas Program Gratispol dalam 100 Hari Menunggu Payung Hukum, Skema Dijalankan Bertahap

BACA JUGA:Darlis: Beberapa Daerah di Kaltim Sulit Bangun Sekolah

Politisi PAN ini menganggap situasi tersebut hanya akan memperlambat kinerja OPD, termasuk penyerapan anggaran yang harusnya bisa dipercepat.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait