Menikmati Panorama Pantai dari Ketinggian

Senin 10-06-2019,17:32 WIB
Reporter : Devi Alamsyah
Editor : Devi Alamsyah

 

LIBURAN di Pantai Manggar Segara Sari, berkesempatan terbang seperti burung lho. Ya, selain fasilitas banana boat, masyarakat pengunjung Pantai Manggar juga dimanjakan dengan atraksi dari belasan anggota komunitas aero sport di udara.

Mereka terbang gagah di bawah parasut dengan mesin dan baling-baling di belakang, di atas para pengunjung yang sedang bermain di pantai. Para pilot paramotor terbang dengan membawa ucapan Lebaran kepada para pengunjung pantai.

Sesekali mereka harus bergelut dengan kontrol paramotor ketika arah angin tepat berhadapan dengan mereka.

Meski belum dikomersialkan, namun ini kesempatan bagi pengunjung untuk menyaksikan pemandangan pantai dari ketinggian dengan paramotor terbuka.

Pengunjung yang hadir tak hanya dapat menyaksikan antraksi, namun juga bisa ikut beratraksi. Menyisir ratusan meter bibir pantai tersebut.

"Kalau warga yang mau ikut terbang, harus didampingi. Biar bisa merasakan terbang di udara seperti burung," kata Rudi Setiawan, Ketua Dandito Aero Sport Balikpapan, Minggu (9/6).

Bagi para pengunjung pantai yang penasaran dengan terbang menggunakan paramotor bisa dengan merogoh kocek sebesar Rp 250 ribu-Rp 300 ribu.

"Sekarang belum kita komersialkan. Tapi kita subsidi lah. Jadi pengunjung kalau mau, bisa. Tapi tandem," ujar Rudi.

Selama 5 tahun belakangan, Dandito Aero Sport Balikpapan tak pernah absen mewarnai kegiatan liburan di Pantai Manggar Segara Sari. Terutama pada hari puncak libur Idulfitri. (ari/dah)

Tags :
Kategori :

Terkait