Wawali Balikpapan: Jangan Mengupas Lahan

Selasa 09-06-2020,08:27 WIB
Reporter : Disway Kaltim Group
Editor : Disway Kaltim Group

Rahmad Mas’ud. (dok)

BALIKPAPAN, diswaykaltim.com – Hujan deras Sabtu (6/7) malam, menyebabkan longsor di beberapa titik. Di antaranya RT 12 Balikpapan Tengah, RT 14 Kelurahan Prapatan dan Jalan Jenderal Sudirman depan Pelabuhan Semayang.

Wakil Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud berharap ada penyelesaian. Dari persoalan longsor ini. Dinas Pekerjaan Umum Balikpapan menggunakan dana tanggap darurat.

“Insya Allah bulan ini diperbaiki. Termasuk di Pelayaran dan Prapatan. Bisa diusulkan dana tanggap darurat,” katanya.

Rahmad meminta RT, lurah, camat beserta BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) mengingatkan warga. Tentang bahaya banjir dan longsor. “Utamanya yang tinggal di daerah curam. Harus waspada. Karena bencana tidak bisa diprediksi,” ucapnya. 

Rahmad meminta tidak menebang pohon yang berakibat pengupasan lahan. Banjir di kawasan BDS, ia akan mencari solusi. “Dari kajian PU, memang harus ada bendali. Tapi terkendala lahan. Khususnya untuk pembebasannya,” ujarnya. (fey/hdd)

Tags :
Kategori :

Terkait