Yusuf Efendi saat merayakan gol perdana Persiba ke gawang Kalteng Putra, Sabtu (14/3) di Stadion Batakan. (Andi Muhammad Hafizh/Disway Kaltim) Balikpapan, DiswayKaltim.com- Gol pembuka Liga 2 dicetak pemain Persiba, Yusuf Efendi saat timnya menang 3-2 atas Kalteng Putra, Sabtu (14/3) lalu di Stadion Batakan Balikpapan. Gol pemain gelandang itu tercipta saat pertandingan baru berjalan tujuh menit. Yusuf melakukan tendangan terukur mengarah ke sisi kanan gawang Kalteng Putra. Kiper lawan pun dibuat tak berdaya. Harus merelakan bola masuk ke gawangnya. Menjadi pencetak gol pembuka bagi Yusuf sebuah kebanggaan tersendiri. Bagi pemain asal Banyuwangi itu yang terpenting bisa membawa Persiba meraih kemenangan perdana. "Sangat bersyukur bisa cetak gol perdana untuk Persiba," kata Yusuf kepada Disway Kaltim. Di sisi lain, Yusuf tampil cukup baik saat mengawal lini tengah Persiba. Musim ini merupakan ketiga kalinya Yusuf mendapatkan kepercayaan pelatih untuk mengisi starting eleven. Musim lalu dia dipercaya pelatih Salahudin. Kepergian Salahudin dari Persiba saat itu tak membuat Satia Bagdja sebagai pelatih pengganti meminggirkan Yusuf. Kini bersama Vera, Yusuf diplot sebagai gelandang tengah bersama Andre Dio dan Bryan Cesar. "Saya hanya selalu berusaha saja di setiap latihan dan pertandingan untuk berikan yang terbaik," kata pemain 30 tahun itu. Yusuf pun turut mengomentari terkait dihentikannya kompetisi. Secara pribadi menurutnya itu langkah tepat yang diambil PSSI. "Demi kebaikan bersama tidak apa-apa. Walaupun memang ini baru dimulai dan harus diberhentikan sementara," tambahnya. (fdl/eny)
Yusuf Efendi Bersyukur Cetak Gol Perdana
Senin 16-03-2020,22:56 WIB
Editor : Benny
Kategori :