Ismu Unggul Hasil Survei PAN

Minggu 08-03-2020,11:53 WIB
Reporter : Benny
Editor : Benny

Tinggal Menunggu Rekomendasi DPP Ketua DPD PAN Kutim Bakri Hadi. (Eko/Disway Kaltim) Sangatta, DiswayKaltim.com - DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kutim saat ini masih belum memutuskan dukungan ke salah satu pasangan calon pada pilkada mendatang. Isu klaim mengklaim dari para kandidat bakal calon kepala daerah, menurut Ketua DPD PAN Kutim Bakri Hadi itu hal yang wajar dan biasa saja. Akan tetapi dirinya menegaskan, sampai saat ini DPD PAN Kutim baru selesai melakukan survei internal untuk bakal calon kepala daerah Kutim. "Masih ada satu tahapan lagi di DPW PAN Kaltim, untuk menunggu hasil rekomendasi dari pusat," kata Bakri Hadi yang ditemui di Sekretariat DPD PAN Kutim, Jalan Yos Sudarso 1, Sangatta Utara, pada Jumat (6/3) lalu. Diketahui, PAN Kutim pada 10 Maret akan mengeluarkan rekomendasi untuk tiga nama calon bupati dan tiga nama calon wakil bupati. Calon bupati yang mendaftar pada penjaringan lalu ada Ismunandar, Mahyunadi, dan Ardiansyah. Sedangkan calon wakil di antaranya ada Bakri Hadi, Kasmidi Bulang, dan H Kinsu Lulu. Nama- nama itu masih belum dipastikan untuk masuk rekomendasi DPD PAN Kutim. Masih menunggu hasil rapat pleno internal partai. Diketahui, PAN sendiri pada Pilkada 2014 mengusung pasangan Ismunandar dan Kasmidi Bulang. Belum dapat dipastikan apakah PAN masih mendukung petahana atau mengusung paslon lain. Hal itu dikarenakan masih ada 1 tahapan dari para paslon. Yaitu menguraikan visi misi dan komitmen politik kepada partai PAN, di DPW PAN Kaltim. Selain itu juga, diketahui Bakri Hadi beberapa bulan lalu juga sering mensosialisasikan dirinya lewat baliho yang terpampang di pinggir jalan sebagai calon wakil bupati Kutim 2020. Terlebih Bakri Hadi juga telah mendaftar ke beberapa partai politik, seperti NasDem, PPP, PAN, dan Demokrat. Kendati demikian, isyarat berkoalisinya PAN untuk petahana sepertinya tidak lagi sejalan. Karena Bakri Hadi yang mendaftar di NasDem tidak masuk daftar calon wakil Bupati rekomendasi DPD NasDem Kutim. “Ya, tapi itu semua tergantung keputusan dan arahan DPP PAN. Kami siap menunggu instruksi. Kami sudah menyelesaikan tahapan survei. Survei ini akan kita plenokan dan kita bawa ke DPW PAN Kaltim. Diakui dari hasil survei internal PAN Kutim, memang petahana unggul dari petarung lainnya,” ujar Bakri. (oke)

Tags :
Kategori :

Terkait