Presiden Prabowo Beli 3 Ekor Sapi di PPU untuk Kurban

Jumat 30-05-2025,16:24 WIB
Reporter : Achmad Syamsir Awal
Editor : Baharunsyah

PPU, NOMORSATUKALTIM - Presiden Indonesia, Prabowo Subianto membeli tiga ekor sapi untuk kurban hari raya Iduladha 2025 milik peternak Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU). Masing-masing 1 jenis simmental dan limousin.

Kepala Bidang (Kabid) Peternakan dan Kesehatan Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten PPU, Ristu Pramula, mengatakan meski membeli 3 ekor sapi untuk kurban, namun bantuan dari presiden di Kabupaten PPU tak berbeda dengan daerah lainnya.

"Sama seperti daerah lain bantuan sapi kurban dari presiden ada satu ekor untuk Kabupaten PPU," kata Ristu Pramula, Jumat (30/5/2025).

BACA JUGA:Mudyat Upayakan Program Gratispol Masuk Universitas Gunadarma

Dikatakannya, sapi kurban untuk Kabupaten PPU jenis simmental dengan bobot 910 kilogram.

Sapi itu dibeli dengan harga Rp91 juta dari peternak yang berada di Kelurahan Riko, Kecamatan Penajam.

"Sapi yang dibeli ini dari peternak lokal," jelasnya.

Nantinya sapi kurban itu akan diserahkan kepada panitia kurban Masjid Al Ikhlas, Kelurahan Gunung Seteleng, Kecamatan Penajam.

Sejauh ini pihaknya telah berkomunikasi dengan pihak sekretariat daerah maupun dari sekretariat presiden.

"Nantinya penyembelihan oleh panitia kurban Masjid Al Ikhlas, dan untuk pendistribusian bantuan sapi kurban telah dikomunikasikan dengan pihak istana," terang Ristu.

BACA JUGA:Kapolres PPU Raih 4 Penghargaan Sekaligus

Sementara 2 ekor sapi lainnya untuk kurban yang dibeli Prabowo Subianto akan didistribusikan ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Adapun jenisnya limousin dengan bobot masing-masing 810 dan 870 kilogram.

"Sapi kurban untuk IKN Nusantara dibeli dari peternak lokal Kabupaten PPU," pungkas Ristu.

Sekadar diketahui, jelang Iduladha awal Juni nanti jumlah hewan kurban di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) tercatat sekira 1.200 ekor.

Rincian 1.000 ekor sapi dan 200 kambing. Ketersediaan untuk hewan kurban jenis sapi selain memanfaatkan perkembangbiakan yang dilakukan peternak lokal. Namun, terdapat pula pasokan didatangkan dari luar daerah.

Kategori :