2. Jalan Kaki Selama 30 Menit
Meski terkesan ringan, jalan kaki termasuk olahraga yang memiliki banyak manfaat. Berjalan selama 30 menit setiap hari dapat membantu menurunkan kadar lemak dalam tubuh, meningkatkan metabolisme, serta memperkuat otot kaki.
Aktivitas ini juga baik untuk meredakan pegal-pegal setelah perjalanan jauh saat mudik.
Agar tidak membosankan, pilih rute yang menyenangkan atau ajak keluarga untuk berjalan santai bersama.
BACA JUGA : Tak Bisa Mudik? Begini Cara Nikmati Lebaran di Perantauan Tanpa Rasa Sepi!
3. Bersepeda
Bersepeda bisa menjadi pilihan olahraga yang menyenangkan sekaligus menyehatkan.
Selain membantu membakar kalori dan meningkatkan daya tahan tubuh, aktivitas ini juga memperkuat otot-otot tubuh bagian bawah serta baik untuk kesehatan jantung.
Cukup bersepeda selama 30 menit setiap hari, tubuh akan terasa lebih segar dan aktif. Kelebihan lainnya, olahraga ini tergolong minim risiko cedera jika dilakukan dengan benar.
4. Senam Pagi atau Aerobik Ringan
Senam adalah salah satu jenis olahraga yang dapat dilakukan di rumah tanpa bantuan alat apa pun.
Gerakan yang sederhana seperti peregangan otot, menggerakkan leher, tangan, hingga pinggang, mampu membantu melancarkan peredaran darah dan mengurangi kekakuan otot akibat kurangnya aktivitas selama libur.
Aktivitas ini juga bisa dilakukan bersama keluarga untuk menambah semangat dan kebersamaan.