'Perang Saudara' Warnai Balapan Utama MotoGP Argentina 2025

Senin 17-03-2025,07:38 WIB
Reporter : Hariadi
Editor : Hariadi

TERMAS DE RIO HONDO, NOMORSATUKALTIM – Balapan utama MotoGP Argentina 2025 yang berlangsung di Sirkuit Termas de Rio Hondo menjadi panggung pertarungan sengit antara kakak beradik, Marc dan Alex Marquez, Senin (17/3/2025) dini hari. 

Dalam duel yang berlangsung dramatis, Marc Marquez berhasil menyalip Alex Marquez di lap-lap akhir untuk mempertahankan dominasinya di awal musim. 

Sementara itu, Franco Morbidelli yang memperkuat tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team tampil impresif dengan mengamankan podium ketiga. 

Morbidelli berhasil menahan tekanan Francesco Bagnaia yang harus puas finis di posisi keempat.

BACA JUGA: Jelang Timnas Indonesia vs Australia, Ini Prediksi Starting Eleven Ala Patrick Kluivert

Jalannya Balapan

Balapan dimulai dengan Marc Marquez memimpin jalannya lomba setelah mendapatkan holeshot di Tikungan 1. 

Sementara itu, pebalap Aprilia, Marco Bezzecchi mengalami insiden di awal balapan setelah bersinggungan dengan Fabio Quartararo, yang membuatnya terjatuh di tikungan pertama.

Di posisi ketiga, Johann Zarco yang membalap bersama LCR Honda, terus menempel ketat Bagnaia. 

Persaingan sengit antara keduanya memberikan keuntungan bagi duo Marquez yang perlahan mulai memperlebar jarak dengan rombongan di belakang mereka.

BACA JUGA: Erling Haaland Cetak Rekor 100 Kontribusi Gol Tercepat di Liga Primer

Pada lap keempat, Alex Marquez sukses mengambil alih pimpinan lomba dari Marc setelah sang kakak melakukan kesalahan kecil di Tikungan 1. 

Sementara itu, Morbidelli menunjukkan performa terbaiknya dengan menyalip Zarco dan Bagnaia untuk naik ke posisi ketiga.

Setelah melewati beberapa putaran dengan ritme yang lebih stabil, Marc kembali mengancam posisi sang adik. 

Ketegangan semakin meningkat saat balapan memasuki 10 lap terakhir. 

BACA JUGA: Jay Idzes Terancam Kehilangan Ban Kapten, usai Joey Pelupessy Gabung Timnas Indonesia

Kategori :