MotoGP Mandalika 2024 Pekan ini, Bakal Diramaikan 4 Pebalap Indonesia

Jumat 27-09-2024,11:01 WIB
Reporter : Hariadi
Editor : Hariadi

MANDALIKA, NOMORSATUKALTIM – Ajang MotoGP Mandalika 2024 akan digelar akhir pekan ini, pada 27 hingga 29 September 2024, di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat. 

Selain menampilkan aksi para pebalap dunia di kelas premier, yakni MotoGP, ajang ini juga akan diramaikan oleh empat pebalap Indonesia yang siap unjuk gigi di lintasan internasional.

Meski tidak tampil di kelas MotoGP, keempat pebalap tanah air ini akan berlaga di kategori Moto2, Moto3, serta Asia Talent Cup (ATC). 

Berikut profil singkat dari empat pebalap Indonesia yang akan memeriahkan balapan di Sirkuit Mandalika.

BACA JUGA: Hasil MotoGP Misano 2024: Enea Bastianini Menang, Pecco Bagnaia Jatuh

BACA JUGA: Tiket VIP MotoGP Indonesia 2024 Ludes, Total 45.000 Tiket Terjual


Pebalap Honda Team Asia, Mario Suryo Aji diharapkan mampu tampil gemilang di depan publik sendiri di Moto2 seri Mandalika.-(Foto/ IG @mariosuryoaj1)-

1. Mario Suryo Aji (Moto2) 

Mario Suryo Aji akan menjadi salah satu pebalap yang dinantikan di ajang MotoGP Mandalika 2024. 

Berkompetisi sebagai pembalap full season di kelas Moto2 bersama Honda Team Asia, Mario memiliki pengalaman dan keahlian yang diharapkan dapat membuatnya bersinar di balapan kandang. 

Sebagai local hero, Mario Aji tentunya akan berusaha memberikan yang terbaik di hadapan para pendukung tanah air. 

Meskipun, saat ini Mario Aji masih berstatus sebagai Rookie di kelas Moto2.

BACA JUGA: Disindir Valentino Rossi sebagai Rider Kotor, Marc Marquez: Tidak Tertarik dengan Komentar Pensiunan

BACA JUGA: Peringkat FIFA Timnas Indonesia Terbaru di Posisi 129 Dunia, Erick Thohir Sebut Belum Cukup


Fadillah Arbi Aditama bakal menjalani balap Moto3 Mandalika 2024 dengan status wildcard.-(Foto/ IG @f.arbi93)-

2. Fadillah Arbi Aditama (Moto3)  

Nama berikutnya adalah Fadillah Arbi Aditama, yang akan turun di kelas Moto3 World Championship dengan status wildcard. 

Arbi saat ini berkarier di Junior GP Eropa dan kembali mendapat kesempatan untuk berlaga di Sirkuit Mandalika. 

Ini adalah kali kedua Arbi tampil sebagai wildcard di Mandalika, setelah tahun lalu finis di posisi ke-17. 

Kategori :