Mancing Bareng, Cara Angkasa Pura I Pererat Hubungan dengan Media

Sabtu 21-12-2019,22:18 WIB
Reporter : Benny
Editor : Benny

Awak media saat memancing dalam acara media gathering Angkasa Pura I, Sabtu (21/12/2019). (Ferry Cahyanti/Disway Kaltim) Balikpapan, DiswayKaltim.com - Meski terdengar sepele, memancing ternyata punya banyak manfaat. Seperti dikutip dari hasil studi yang dipublikasikan Bioscience Journal, memancing bisa memperbaiki suasana hati dan menenangkan pikiran. Survei lainnya dirilis Recreational Fishing Initiative Scheme Australia menyebut, memancing bisa mempertajam fokus, meningkatkan keterampilan, dan menambah asupan vitamin D. Namun tak kalah penting, aktivitas yang dinilai sebagian orang hanya untuk bersantai, ternyata juga bermanfaat baik bagi kesehatan fisik. "Tapi hari ini kita ajak rekan-rekan media memancing untuk meningkatkan silaturahmi, agar hubungan baik terjalin lebih erat," kata General Manager Angkasa Pura I Balikpapan, Farid Indra Nugraha, saat memberikan keterangan di sela  Media Gathering Sahabat Jurnalis SAMS Sepinggan dengan mengangkat tema "Merajut Kebersamaan Meningkatkan Persaudaraan", Sabtu (21/12/2019). Sebanyak 34 awak media ikut serta. Di jajaran manajemen, selain Farid Indra Nugraha ada Andanina Dyah Permata Megasari, Communication & Legal Manager Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan. Farid mengatakan, terlepas dari manfaat baik dari memancing, kegiatan  ini tidak lepas dari komitmen Angkasa Pura I Balikpapan agar hubungan bersama wartawan terus terjalin dengan baik. "Terkait peranan wartawan sebagai penyalur informasi kepada masyarakat sangat membantu kami dalam penyampaian hal strategis perusahaan, maka sepatutnyalah memberikan apresiasi dengan melaksanakan kegiatan Media Gathering," ungkap Farid. Lebih lanjut Farid menginfomasikan, Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan kedepannya sebagai bandara yang menjadi andalan pemerintah RI untuk menerima kedatangan para pejabat Asean, terus berbenah menyesuaikan kebutuhan. Pastinya akan ada banyak pembangunan yang menjadi pemberitaan menarik. Farid berharap Media Gathering bisa membangun kedekatan bukan hanya sekadar kepentingan formal saja namun juga hubungan non-formal. “Saya ucapkan terima kasih telah hadir dalam kegiatan ini," tukasnya. Sementara itu wartawan senior Teguh Suwito mengungkapkan, media dan Angkasa Pura I punya tujuan yang sama. Yakni sama-sama melayani masyarakat. "Pers ini tugasnya melayani masyarakat untuk mendapatkan informasi, berekspresi, dan lain sebagainya," kata Teguh Suwito. Adapun kegiatan mancing tersebut dirangkaikan dengan perlombaan sekaligus refreshing para wartawan dan sebagai acara penutup penyerahan hadiah bagi pemenang lomba dengan kategori mancing terberat, terkecil, tercepat dan terakhir. Jurnalis Diswaykaltim, Ferry Cahyanti memenangi kategori tercepat. (fey/eny)

Tags :
Kategori :

Terkait