Pangdam Cek Kesiapan Jalan Tol Balsam dengan Bersepeda

Senin 16-12-2019,14:07 WIB
Reporter : Disway Kaltim Group
Editor : Disway Kaltim Group

Balikpapan, DiswayKaltim.com - Kapolda Kaltim Irjen Pol Muktiono dan Pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Subiyanto melakukan peninjauan ke jalan tol Balikpapan-Samarinda (Balsam), Senin (16/12/2019). Keduanya didampingi pejabat utama Polda Kaltim dan Kodam VI Mulawarman. Peninjauan itu, dalam rangka pemeriksaan kesiapan jalan tol sebelum diresmikan Presiden RI Joko Widodo, Selasa (17/12/2019). Jika beroperasi, Kapolda mengimbau agar pengendara selalu mematuhi aturan lalu lintas yang terpasang di sisi ruas jalan tol. Tujuannya, menghindari kecelakaan. "Kami imbau seluruh masyarakat yang menggunakan jalan tol untuk selalu mematuhi aturan. Patuhi aturan rambu-rambu lalu lintas. Senantiasa utamakan keselamatan," kata Kapolda Muktiono dalam pers rilis yang dikeluarkan Bidhumas Polda Kaltim. Peninjauan jalan tol itu dilakukan dengan bersepeda. Kapolda dan Pangdam berada di depan, memimpin rombongan sepeda jajaran utama Polda dan Kodam. "Ini (bersepeda) sebagai wujud solidaritas TNI-Polri di Kaltim. Kegiatan ini juga sekaligus mempersiapkan pengamanan peresmian jalan tol Balsam oleh Pak Presiden," katanya. Jalan tol Balsam merupakan jalan tol pertama kalinya di Kalimantan. Panjang jalan tol kurang lebih 90 kilometer. Dengan adanya tol ini, dapat memangkas waktu perjalanan Balikpapan-Samarinda hingga 1 jam lebih. Dibanding dengan jalan yang biasa digunakan. Setelah mengecek kesiapan jalan tol, rombongan Kapolda dan Pangdam melanjutkan kegiatan pengecekkan kesiapan pengamanan di tempat kunjungan lainnya. Yaitu di VVIP Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan. (sah/hdd)

Tags :
Kategori :

Terkait