Kori Aprilia Resmi Menyandang Gelar Putri Indonesia Kaltim 2024

Minggu 21-01-2024,09:00 WIB
Reporter : Sammy Laurens
Editor : Hariyadi

"Kami berterimakasih atas dukungan semua pihak, tidak lupa kawan-kawan media salah satunya Disway Kaltim yang turut mensukseskan event ini," jelasnya.

Sementara itu Perdana Octa selaku Ketua PPI Daerah dari Yayasan Putri Indonesia memberi apresiasi setinggi-tingginya kepada penyelenggara yang bisa mensukseskan PPI Kaltim 2024. 

"Saya harap ke depan hal yang sudah baik ini bisa lebih baik lagi. Tentu kita berkomitmen terus menyelenggarakan event bergengsi ini setiap tahunnya. Dalam rangka memberikan wadah berekspresi bagi putri-putri terbaik dari berbagai daerah di Indonesia," ungkapnya.


Penyematan Mahkota Juara kepada Kori Aprilia yang resmi menyandang gelar Putri Indonesia Kaltim 2024.-(Disway/ Sammy)-

 

10 Finalis PPI Kaltim Dikarantina

Diberitakan sebelumnya, sebanyak 10 putri terbaik di Kalimantan Timur (Kaltim) akhirnya terpilih menjadi finalis Pemilihan Putri Indonesia Kaltim (PPI Kaltim) tahun 2024. 

Mereka, 10 orang perempuan berparas ayu itu, diketahui berhasil melalui berbagai tahap penyaringan dari total 122 peserta yang mendaftar.

Yang berhasil lolos tersebut dijadwalkan akan dikarantina selama tiga hari. Yakni mulai 18-20 Januari 2024 ini, di Hotel Mercure, Samarinda. 

Selama masa karantina para finalis dibekali  beragam pengetahuan sebagai calon Putri Indonesia selanjutnya. 

Dewa Srikaton Putra, Direktur Utama Deskape Management selaku pemegang lisensi penyelenggaraan PPI Kaltim 2024, memaparkan bahwa tanda dibukanya PPI Kaltim 2024 dimulai dengan gelaran fashion show ke sepuluh finalis di Hotel Mercure Samarinda, Rabu (17/1) malam.

"Kesepuluh finalis ini tampil di hadapan publik melalui fashion show dengan beragam gaun. Mereka ini berasal dari berbagai daerah di Kaltim, misalnya Samarinda, Balikpapan, Kutai Barat, Penajam Paser Utara hingga Mahakam Ulu, salah satu kabupaten di Kaltim yang lokasinya cukup jauh," katanya.

Menurut Dewa, panggilannya, masyarakat di Kalimantan Timur bisa ikut mendukung para finalis ini melalui akun Instagram resmi PPI Kaltim. 

"Kawan-kawan yang memiliki wakil dari daerahnya masing-masing bisa kok ikut dukung lewat Instagram kita, silakan dicek langsung ya," pungkasnya.

 

 

Kategori :