PT MMP Teken MoU dengan Unmul 

Selasa 13-06-2023,07:41 WIB
Reporter : Yoyok Setiyono
Editor : Yoyok Setiyono

Samarinda, Nomorsatukaltim.com   - PT Migas Mandiri Pratama (MMP) Kaltim menandatangani nota kesepahaman (MoU) bersama Universitas Mulawarman dan BUMD provinsi lainnya. Penandatanganan dilakukan di Hotel Fugo Samarinda, Minggu (11/6/2023) malam. Direktur Utama PT MMP Kaltim Edy Kurniawan, SE menuturkan penandatanganan ini merupakan kolaborasi MMP Kaltim dalam bidang Hilir Migas serta Bisnis Penunjang lainnya bersama Unmul. Tujuannya untuk mengembangkan kerjasama usaha bersama perguruan tinggi terkait pemanfaatan aset agar lebih produktif. Edy menyampaikan penandatanganan MoU ini merupakan langkah penting dalam memperkuat kerjasama, antara PT MMP Kaltim dan Unmul. "Serta sebagai upaya membangun Kaltim secara bersama-sama. Semoga kerja sama ini mampu menghasilkan perkembangan yang nyata setidaknya dalam enam bulan ke depan," kata Edy dalam sambutannya. Setelah penandatanganan nantinya akan ditindaklanjuti dengan Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang lebih rinci. Edy meyakini kerja sama ini akan memberikan manfaat besar bagi kedua belah pihak. Khususnya dalam pengembangan SDM yang berkualitas dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di Kaltim. Edy yang juga Ketua Forum Komunikasi BUMD ini menambahkan penandatanganan MoU diyakini membawa dampak besar bagi Bumi Etam. Kolaborasi MMP-Unmul adalah berkomitmen bekerja sama secara erat dalam bidang penelitian, pengembangan dan pelatihan, serta memperluas jaringan bisnis yang berkelanjutan. Kerjasama ini diharapkan pula dapat menciptakan lapangan kerja baru, mendorong inovasi dan meningkatkan daya saing. Sementara itu Rektor Unmul Dr Ir H Abdunnur menyampaikan keinginan kampus untuk bekerja bersama BUMD utamanya mengenai bisnis. Hal ini katanya sebagai bentuk komitmen Unmul mendukung pertumbuhan dan pengembangan sektor usaha lokal. "Dengan fokus pada kerjasama dengan BUMD, universitas berharap dapat memberikan kontribusi yang lebih besar dalam memajukan ekonomi daerah di Kalimantan Timur," sebut Abdunnur. Hadir juga dalam forum ini sejumlah BUMD seperti: PT Jamkrida Kaltim, Perusda Sylva Kaltim Sejahtera, dan PT Ketenagalistrikan Kaltim, yang juga melakukan Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dengan Unmul. Turut hadir pula Direktur Keuangan dan SDM PT MMP Beny Roni, Direktur Utama PT Kelistrikan Kaltim Supiansyah, Direktur Utama PT Jamkrida Agus Wahyudi, Direksi PD Kehutanan Sylva Kaltim Stefi Hakim dan Direktur Melati Bhakti Satya, Aji M Abidarta Wardana Hakim. (adv/boy)

Tags :
Kategori :

Terkait