BGS 2022 Gaet Mal hingga Restoran, Momentum Kebangkitan Pariwisata Balikpapan

Minggu 06-02-2022,21:23 WIB
Reporter : diskal16
Editor : diskal16

Balikpapan, nomorsatukaltim.com – Balikpapan Great Sale atau BGS 2022 akan digelar dalam rangka Hari Ulang tahun (HUT) Ke-125 Balikpapan. Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Kaltim, Aries Adriyanto menyebut ada banyak perusahaan yang akan terlibat dalam BGS 2022. Hal ini sebagai bentuk dukungan terhadap upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan perekonomian daerah. Selain itu, ada banyak stakeholder yang ingin terlibat dalam BGS 2022, menyambut HUT Ke-125 Balikpapan. Baca juga: HUT Ke-125 Balikpapan, Pemkot Siapkan 60 Rangkaian Kegiatan “Ini merupakan kegiatan pertama dari Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Balikpapan yang telah dilantik kemarin. Kita sangat mendukung kegiatan ini,” ujar Aries, Minggu, 6 Februari 2022 kepada nomorsatukaltim.com - Disway News Network (DNN). Menurutnya, kegiatan ini dilaksanakan dengan tanpa dukungan sponsor, namun masih melibatkan semua mal, hotel, dan restoran di Kota Beriman. Nantinya akan ada diskon besar-besaran sampai 70 persen untuk setiap produk dan layanan yang akan digelar dalam kegiatan itu. Untuk penetapan diskon itu, kata dia, beragam sesuai kebijakan masing-masing pengelola pusat perbelanjaan, hotel maupun restoran yang terlibat. “Dan BGS akan dilaksanakan secara rutin setiap tahunnya,” terangnya. Adapun Pelaksanaan BGS 2022 dimulai pada 10 Februari sampai dengan 10 Maret 2022, atau berlangsung selama satu bulan. Aries menyebut gambaran kegiatan ini akan diikuti tenant-tenant yang menjual berbagai produk, di seluruh mal yang ada di Balikpapan. “Di hotel-hotel juga demikian, untuk besaran diskon tentu mengikuti kebijakan masing-masing ya,” terangnya. Sebelumnya, Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud telah melantik 35 pengurus BPPD Balikpapan yang dipimpin Joko Purwanto, dan Keanggotaan unsur penentu kebijakan BPPD yang dipercaya mengemban tugas membantu mendongkrak perekonomian Kota Minyak, Kamis 3 Februari 2022. Menurut Rahmad, kepengurusan ini penting untuk mengupayakan agar perekonomian di Kota Balikpapan dapat terus bertumbuh meski saat ini masih dalam suasana pandemi. Orang nomor satu di Balikpapan itu menyebut akan mendukung sepenuhnya agar dunia pariwisata dapat semakin maju, dengan memastikan bahwa Pemmkot Balikpapan akan menyediakan berbagai sarana dan prasarana serta fasilitas penunjangnya, yang akan diajukan dan dibicarakan bersama dalam suatu wadah seperti BPPD Balikpapan. Apalagi, kata dia, Kota Balikpapan merupakan penyangga IKN Nusantara. Sehingga akan menggaet lebih banyak kehadiran tamu dari berbagai daerah, baik turis domestik maupun mancanegara di masa depan. “Potensi ini yang luar biasa, jadi saya tidak perlu mengajarkan lagi mengenai marketing dan komunikasi, karena kalian telah mempunyai kemampuan dibidang masing-masing,” katanya. Sementara itu Ketua BPPD Balikpapan Joko Purwanto menyebut event Balikpapan Great Sale 2022 yang akan diselenggarakan bertepatan dengan Hari Jadi Kota Balikpapan, pada 10 Februari 2022, menjadi momentum bagi Pemkot Balikpapan untuk kemudian membuat program-program lainnya. “Ke depan kami ada program Borneo Travel Mark untuk bisa mendatangkan wisatawan, termasuk melaksanakan event Balikpapan Great Sale (BGS) 2022 yang akan dibuka pada peringatan HUT Kota tahun ini, di samping promosi akan digencarkan ke daerah-daerah,” urainya. Joko menyebut penting bagi seluruh stakeholder di sektor pariwisata untuk menyiapkan berbagai agenda dan kreasi khas daerah. Kota Balikpapan harus memiliki daya Tarik itu, katanya. “Salah satunya bisa kuliner, sehingga akan menarik minat wisatawan untuk berkunjung, hal ini juga berimbas kepada mal, hotel dan restoran yang semakin ramai dikunjungin,” imbuhnya. (ryn/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait