Hockey Balikpapan Turunkan Skuat Utama di Kejuaraan Open Nasional

Selasa 14-12-2021,00:08 WIB
Reporter : admin7 diskal
Editor : admin7 diskal

Balikpapan, nomorsatukaltim.com- Atlet hockey Kota Minyak bakal unjuk gigi di Kejuaraan Hoki Open Nasional KU-21 di Jogjakarta, 14-16 Desember 2021. Pengkot Federasi Hockey Indonesia (FHI) Balikpapan menurunkan skuat utama pada kejuaraan yang berlangsung di lapangan DYO Futsal tersebut.

Ketua Pengkot FHI Balikpapan Mustamin Tontong mengatakan mengirim 16 atlet dan dua pelatih di kejuaraan kategori hockey indoor itu. Tentu keikutsertaan skuat utama Balikpapan sebagai ajang pemanasan menjelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2022 Berau. Di sisi lain, sebagai ajang mengukur kemampuan atlet yang memang sudah dua tahun tidak merasakan kompetisi lantaran COVID-19. ”Ditambah tidak adanya prakualifikasi dan tidak jelasnya kejurprov dari FHI Kaltim. Makanya kami, dari FHI Balikpapan memutar otak bagaimana cara agar atlet berkompetisi sebelum turun di Berau,“ ujar Mustamin Tontong. Kategori indoor sendiri menjadi unggulan bagi hockey Balikpapan. Jika menengok ke belakang, emas berhasil direngkuh pada Porprov 2018 di Kutai Timur. ”Pulau Jawa menjadi barometer nya untuk indoor. Makanya kami perlu ikut agar bisa menambah pengalaman bertanding,“ jelasnya. Terjun di Jogjakarta, kata dia berharap para atlet bisa tampil terbaik untuk mengharumkan nama baik Balikpapan. ”Insya allah tetap naik podium,“ pungkasnya. (fdl2)
Tags :
Kategori :

Terkait