PA, Dara Asal Balikpapan Diduga Terjerat Kasus Prostitusi Online

Minggu 27-10-2019,14:13 WIB
Reporter : Disway Kaltim Group
Editor : Disway Kaltim Group

Seorang wanita dibawa petugas Polda Jatim usai ditangkap dalam kasus prostitusi online. (SS)

Balikpapan, DiswayKaltim.com - Praktik prostitusi online kembali menjerat publik figur. Kali ini, Polda Jawa Timur membongkar kasus tersebut dengan  mengamankan tiga orang.

Salah satunya, sosok berinisal PA. Polisi menegaskan inisial PA, adalah warga Balikpapan. PA juga disebut sebagai sosok lulusan ajang Putri Pariwisata.

PA dikenal sebagai finalis ajang kecantikan Putri Pariwisata Indonesia tahun 2016.

Saat ditelusuri, akun Instagram @putrimeliaaa pun ramai diserbu netizen. Dari tampilan di lamannya, akun itu diketahui milik Putri Amelia Zahraman.

Akun IG PA, belakangan tak bisa diakses lagi. 

Bahkan dalam biodata akun Instagram itu juga tertulis gelarnya. Sebagai Miss Tourism 2016.

PA juga pernah menyabet gelar Miss Tourism Queen of The Year Indonesia Tahun 2016. Putri, dara kelahiran 26 Juni 1996, ini karib disapa Puput. Belakangan, akun ini tidak bisa diakses lagi.

DiswayKaltim, juga memperoleh kiriman video berdurasi sembilan menit lebih. Video itu menayangkan proses penangkapan atas kasus prostitusi online tersebut.

Dalam video, tampak mobil memasuki laman Mapolda Jatim, saat malam hari. Tak lama mobil datang, seorang pria dengan kepala pelontos menutup wajahnya.

Pria itu digandeng beberapa petugas. Ia menaikkan kemejanya untuk menutupi wajahnya. Di belakangnya, seorang wanita  juga digandeng opetugas.

Wanita itu juga menutup wajahnya rapat-rapat menggunakan kain berwarna biru kehitaman. Ia mengenakan drees hijau bermotif bunga. Dilapisi sweater berwarna putih.

Diduga sosok wanita ini lah yang dikaitkan dengan PA. Sontak saja, ia langsung dikerubungi wartawan. Namun, ia langsung dibawa ke Ruang Unit V Perjudian Subdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim.

Kanit V Subdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim, AKP Mohammad Aldy Sulaiman mengatakan, tiga orang diamankan di sebuah kamar hotel di Kota Batu.

"Mereka memiliki peran yang berbeda," jelasnya. Satu pria, bertindak sebagai pemesan. Satunya, sebagai penyedia layanan.

Sedangkan si wanita pihak yang dibooking untuk memberi layanan prostitusi. Wanita ini baru saja didatangkan dari Jakarta. Mereka digerebek saat melakukan hubungan badan. Di luar ikatan pernikahan yang sah.

PA, dara cantik asal Balikpapan. (@putriameliaaa)

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Jawa Timur AKBP Leonard Sinambela, menegaskan, publik figur yang diamankan berinisial PA. Wanita kelahiran Balikpapan yang berdomisili di Jakarta.

"Sesuai KTP, kelahiran Balikpapan. Saat ini domisili Jakarta. Inisialnya PA," kata Leo.

Pemerintah Kota Balikpapan prihatin dan kecewa atas pengungkapan kasus prostitusi online ini. Apalagi, diduga melibatkan salah satu putri pariwisata asal Balikpapan, PA.

Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi mengatakan, Pemkot akan memperkuat pemilihan duta wisata kota dengan menambahkan elemen dasar pentingnya pendidikan moral dan mental.

Demikian disampaikan Rizal. Ditemui pada kegiatan Awarding RT CGH dan ECO Office di Dome, Minggu (27/10/2019) siang.

“Kita akan evaluasi lah nanti, mungkin bisa di tambah pembinaan mental dan pembinaan moral supaya mereka jangan sampai kejadian yang tidak kita harapkan,” ujar Rizal.

Terkait penangkapan sosok wanita yang diduga sebagai PA. Rizal meminta publik bersabar. "Kita tunggu saja nanti dari pihak berwajib. Kita kan belum dapat informasi yang resmi,” tegasnya. (k/bom/rap)

Tags :
Kategori :

Terkait