Lagi, Kebakaran di Gunung Malang Balikpapan, 1 Rumah Ludes, 3 Terdampak

Kamis 15-07-2021,17:42 WIB
Reporter : admin12_diskal
Editor : admin12_diskal

Balikpapan, nomorsatukaltim.com - Kebakaran kembali terjadi di kawasan Gunung Malang. Tepatnya di Jalan Mayjend Sutoyo RT 44, Kelurahan Klandasan Ilir, Balikpapan Kota, pukul 15.32 Wita, Kamis (15/7/2021).

Kejadian tersebut diketahui bermula dari sebuah rumah bernomor 55 milik Sunarni. Awalnya, api diketahui lebih dulu oleh anak Halimah. Halimah, ketika kejadian, baru saja menunaikan ibadah salat Asar. "Saya dengar kayak suara kucing. Tapi enggak lama, ada asap masuk rumah. Baru anak saya masuk, kasih tahu ada api di rumah tetangga," ujar Halimah. Sementara itu, Sunarni ketika kejadian tengah berada di lantai atas. Mengetahui rumahnya dilalap api, ia bersama keluarga langsung berusaha menyelamatkan diri. Tak berselang lama, tim pemadam Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balikpapan tiba, dan berupaya memadamkan api yang sudah membesar. Kepala BPBD Balikpapan, Suseno mengungkapkan, pihaknya menerjunkan sekitar sepuluh unit pemadam yang dibantu oleh instansi lain, seperti Brimob Polda Kaltim, PDAM, dan TNI. "Tadi ada sepuluh unit punya kita dibantu jajaran dari TNI-Polri juga PDAM untuk water supply-nya," ujar Suseno. Hingga pukul 16.30 Wita, api berhasil dikuasai oleh tim pemadam. Pantauan sementara BPBD Balikpapan,  kebakaran ini melahap sedikitnya empat rumah. Baik itu yang ludes habis maupun terdampak. "Yang terbakar habis 1 bangunan, yang terdampak kanan-kiri-belakang sekitar tiga. Ini baru data sementara ya," jelas Suseno. Disinggung kendala, ia mengungkapkan tak jauh berbeda dengan kebakaran yang lain. Seperti akses yang sempit dan kerumunan warga saat sedang menyaksikan musibah tersebut. Bahkan kali ini, ada seorang petugas yang sampai harus tersangkut di pagar rumah warga lantaran akses yang minim. "Apinya langsung besar di rumah yang terbakar habis. Saya belum tahu dari lantai atas atau bawah, yang jelas api sudah besar saat pemadam datang," tutup Suseno. (Bom/zul)
Tags :
Kategori :

Terkait