Jelang Lawan Persita, Borneo FC Mesti Lebih Matang

Minggu 06-06-2021,15:15 WIB
Reporter : admin7 diskal
Editor : admin7 diskal

Samarinda, nomorsatukaltim.com- Borneo FC telah melalui tiga kali laga uji coba dalam rangkaian TC di Jogjakarta sejak 23 Mei 2021 kemarin. Senin lusa (7/6/2021) Pesut Etam akan kembali menjajal kekuatan timnya. Kali ini melawan Persita Tangerang sebagai program pematangan tim sebelum berlaga di kompetisi musim 2021 Juli nanti.

Sebelumnya, Sultan Samma cs telah melakoni laga menghadapi tim lokal Betajaya FC. Lalu di lanjutkan menghadapi PSG Pati. Pada uji coba ketiga kemarin, Kamis (3/6/2021) menghadapi Dewa United, Borneo FC hanya berbagi angka sama kuat 1- 1. Secara umum, Borneo FC sudah menunjukan kualitasnya sebagai penantang utama di kancah liga 1 nanti. Hal itu bisa dilihat dari gaya permainan anak asuh Mario Gomez yang sudah banyak mengalami peningkatan. Baik dari segi fisik maupun taktik juga sentuhan bola pendek. Namun, ada beberapa titik yang masih perlu dditingkatkan lagi, yakni dalam hal penguasaan bola terasa kurang gereget. Hanya hal itu masih bisa ditutupi oleh pemain anyar mereka Jonathan Bustos yang banyak melakukan gerakan ke berbagai sisi dengan umpan pendek yang cukup mencolok. Termasuk serangan dari dua sisi yang umpan krosingnya tak akurat. Sehingga finishingnya-pun berakhir tidak maksimal. Dalam hal ini, pemain depan dituntut lebih untuk mengasah kemampuan sebagai eksekutor akhir terjadinya gol kemenangan. Manager Tim, Farid Abubakar kepada nomorsarukaltim.com mengatakan, dalam laga uji coba ke empat nanti seluruh pemain harus bisa mengaplikasikan permintaan pelatih, karena lawan yang akan di hadapi nanti adalah salah satu peserta Liga 1. Yang artinya setahap levelnya lebih tinggi dari lawan sebelumnya. "Rencananya setelah ini kita akan melawan Persita pada 7 Juni mendatang. Ini sesuai permintaan pelatih dimana kita melakoni beberapa kali ujicoba dengan level yang bertahap," kata Farid. Melawan Persita bisa jadi Gomez akan menurunkan skuat terbaiknya. Karena lawannya juga peserta Liga 1. Jadi ibarat pertandingan simulasi sebelum kompetisi sesungguhnya bergulir. Maka dari itu pertandingan tersebut akan berlangsung tertutup. Termasuk tidak disiarkan live oleh kanal Youtube Borneo. "Pertandingan nanti akan digelar tertutup, jadi kita juga tidak akan menyiarkannya secara live seperti tiga pertandingan sebelumnya," imbuhnya Farid berharap, dengan program TC kali ini Borneo FC bisa mendapatkan pengalaman dan jam terbangnya untuk membangun kekuatan tim. Seiring dengan jadwal liga 1 yang sudah resmi segera dilangsungkan. "Semoga tim ini terus berkembang dan dapat menemukan peak perform ketika memasuki pertandingan perdana Liga 1," tutup Farid. (frd/fdl)
Tags :
Kategori :

Terkait