Satgas COVID-19 Balikpapan Atur Prokes Ibadah Kenaikan Isa Al Masih

Jumat 07-05-2021,19:30 WIB
Reporter : admin12_diskal
Editor : admin12_diskal

Balikpapan, nomorsatukaltim.com - Satgas COVID-19 Balikpapan merilis panduan protokol kesehatan (Prokes) perayaan keagamaan Kenaikan Isa Al Masih.

Kepala Satpol PP Balikpapan Zulkifli menyebut satgas menindaklanjuti Surat Edaran (SE) Menteri Agama, terkait perayaan keagamaan yang bersamaan pada 13 Mei, mendatang. Panduan prokes itu juga tertuang dalam SE Wali Kota Balikpapan, 440/1715/pem, yang diterbitkan, Jumat (7/5/2021). "Bagi pengurus atau pengelola rumah ibadah untuk melaksanakan ibadah maksimal 50 persen dari kapasitas ruangan," urainya. Mengingat peringatan Isa Al Masih bersamaan dengan Idulfitri, maka pengurus tempat ibadah diminta agar mengatur lebih lanjut jadwal pelaksanaan ibadah dengan menerapkan sistem sif, supaya jemaatnya tidak padat. Pengurus tempat ibadah juga diminta melakukan pembersihan disinfeksi di lingkungan gereja, menyediakan tempat cuci tangan, serta mempersingkat waktu pelaksanaan kegiatan ibadah, dengan tidak mengurangi khidmatnya ibadah. Selain itu, pihak gereja juga diminta menyiapkan petugas internal untuk menerapkan disiplin prokes. Membatasi jumlah pintu keluar masuk dan melakukan pengecekan suhu tubuh. "Kita minta penerapan pembatasan jarak dan memfasilitasi kegiatan ibadah secara virtual. Jadi bisa diakses dari rumah," terangnya. Adapun bagi jemaat yang melaksanakan ibadah di gereja, disyaratkan harus dalam kondisi kesehatan yang prima. Menggunakan masker, menjaga kebersihan tangan, tidak diperkenankan melakukan kontak fisik seperti bersalaman dan berpelukan. "Jika sudah selesai, diharapkan bisa segera pulang. Bagi anak-anak yang rentan tertular penyakit dan berisiko tinggi terpapar COVID, dapat mengikuti ibadah secara virtual di rumah," imbuhnya. (ryn/zul)
Tags :
Kategori :

Terkait