Belum Ada Informasi

Rabu 24-03-2021,10:43 WIB
Reporter : admin3 diskal
Editor : admin3 diskal

TANJUNG REDEB, DISWAY - Pemerintah melalui Kementerian Pemberdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (KemenPAN-RB) memastikan untuk membuka formasi pada seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 untuk lulusan SMA dan SMK. Bagaimana di Berau?

Kepala Bidang Mutasi Aparatur, Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Berau, Iwan Setiawan menjelaskan, di Kabupaten Berau belum dipastikan apakah formasi untuk jenjang minimum lulusan SMA dan SMK akan terbuka kembali. Penerimaan terakhir di Bumi Batiwakkal, untuk jenjang tersebut di 2010. Diakuinya, informasi tersebut telah tersebar, tetapi kepastian formasi yang jelas juga belum ada, begitu juga dengan formasi lainnya di luar jenjang SMA dan SMK untuk penerimaan CPNS 2021 nantinya. Yang jelas, prioritas daerah Berau, yaitu untuk tenaga pendidikan, kesehatan dan teknis lainnya. “Dulu sempat ada, dan berita terkait penerimaan SMA sudah terdengar, namun masih menunggu informasi lagi, kalaupun ada, itu berarti kesempatan untuk mereka yang SMA terbuka lebar,” ungkapnya kepada Disway Berau, Selasa (23/3). Sesuai informasi yang pihaknya dengar, terdapat enam kementerian yang membuka lowongan CPNS untuk lulusan SMA. Yakni Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Pertanian, Kementerian Lingkungan Hidup dan Ketahanan, Kejaksaan Agung dan Badan Intelijen Negara dan Kementerian Hukum dan HAM. Sejauh ini, seperti formasi lain selain CPNS yaitu P3K baru dibuka oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Kemungkinan besar untuk lulusan SMA biasanya menurut Iwan, seperti mereka yang menjadi penjaga tahanan atau penjaga rutan. Begitu juga di bidang pertanian dan peternakan seperti menjadi pelaksana atau pemula paramedik karantina hewan. Lanjutnya, untuk Berau sendiri, jenjang terendah untuk mengikuti CPNS yaitu Diploma III (DIII) untuk formasi teknis dan formasi tenaga kesehatan. Sedangkan untuk formasi tenaga kependidikan dikhususkan minimal yaitu Strata I (S1). Jelasnya, seperti mereka yang dibutuhkan untuk pengoperasian komputer, perawat dan lainnya. Sedangkan untuk penerimaan SMA di 2010 silam, kebanyakan yaitu mereka yang lebih banyak di lapangan, salah satunya Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). “Kalau nanti memang ada, nanti pasti ada kesempatan yang lebih luas juga. Kita tunggu pusat untuk permintaan formasi juga,” tandasnya. RAP/APP
Tags :
Kategori :

Terkait