Modal Usaha Perikanan Sulit, Diskan Kubar Bantu Para Nelayan

Selasa 12-01-2021,15:47 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

Kubar, nomorsatukaltim.com – Kelompok nelayan di Kubar tetap diberi bantuan. Alasannya karena sulit mendapatkan modal.

“Kelompok usaha perikanan kesulitan dalam persoalan Permodalan. Terutama bibit, benih dan pakan ikan budidaya,” jelas Kabid Pemberdayaan Nelayan dan Pembudidaya Perikanan Diskan Kubar, Jakaria. Memang sejak penghujung tahun lalu menurut Jakaria, sudah banyak proposal kelompok usaha nelayan yang masuk ke Diskan. Berupa permohonan bantuan modal tersebut. Sehingga pada tahun ini direncanakan akan direalisasikan. “Nantinya penerima bantuan (kelompok usaha nelayan) wajib mengelola dan bertanggung jawab dengan bantuan yang direalisasikan. Diharapkan merawat sarana prasarana bantuan yang disalurkan Diskan,” pesannya. Bantuan pemkab bukan hanya berupa modal bibit, benih dan pakan. Sejak beberapa tahun terakhir ribuan kolam terpal dan juga keramba disalurkan kepada masyarakat mengembangkan usaha perikanan darat.  Baik nelayan tangkap maupun nelayan budi daya. “Utama di 5 kecamatan sentra penopang perikanan darat Kubar. Yakni Tering, Jempang, Penyinggahan, Muara Pahu,dan Mook Manar Bulatn,” tegas Jakaria. Pada tahun ini Diskan tidak lagi memberikan edukasi kepada nelayan berupa pelatihan. Namun titik berat pada pemberdayaan lembaga usaha. Yakni hanya memberikan pengajaran teknis. “Yaitu pembinaan dan pemberdayaan kelompok nelayan. Dengan peningkatan SDM pelaku usaha. Sehingga kelompok bermanfaat untuk lingkungan masyarakat,” pungkas Jakaria.(imy)
Tags :
Kategori :

Terkait