Sa’bani Resmi Dilantik Sebagai Sekdaprov Kaltim Definitif

Rabu 30-09-2020,14:44 WIB
Reporter : admin12_diskal
Editor : admin12_diskal

Samarinda, nomorsatukaltim.com - Setelah hampir dua tahun menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) dan Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kaltim. Muhammad Sa'bani akhirnya dilantik sebagai Sekda Provinsi Kaltim.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dipimpin langsung oleh Gubernur Kaltim, Isran Noor, di ruang serba guna Ruhui Rahayu, Kantor Gubernur Kaltim, Selasa (29/09/2020). Penetapan Sekdaprov definitif diterbitkan melalui Kepres Nomor 158/TPA Tahun 2020 tanggal 23 September 2020. Dalam Kepres itu, ditegaskan Sa'bani menduduki jabatan tinggi madya di Pemprov Kaltim. “Jabatan yang diemban Sa’bani merupakan jabatan tertinggi di Pemprov Kaltim. Karenanya mari lakukan kerjasama yang baik antar OPD sehingga tujuan pembangunan Kaltim terwujud,” pesan Isran. Tugas Sekdaprov, lanjut Isran untuk membantu Gubernur dan Wakil Gubernur dalam berbagai tugas pemerintahan dan kebijakan daerah. Terutama, dalam hal mengoordinasikan administrasi pelaksanaan tugas dan pelayanan administratif. Isran pun berharap, Sa'bani dapat melakukan pembenahan terhadap berbagai permasalahan internal birokrasi. Seperti penataan personel, pembinaan disiplin PNS, pengembangan kualitas sumber daya aparatur negara, dan upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. Sementara, ketika dilantik sebagai Sekdaprov definitif, Sa'bani mengatakan, ia memikul amanah besar untuk menjalankan tugas dan fungsinya. Sebagai pemegang jabatan struktural tertinggi di lingkungan pemprov. "Tentu saja amanah ini tidak hanya sekedar untuk gagah-gagahan, tetapi di balik itu memang ada tugas berat yang harus kita jalankan," ungkapnya. Apalagi, di tengah masa pandemi COVID-19 yang masih melanda. Sekdaprov bersama jajaran pemda memiliki tugas besar dalam penanganan COVID-19. Terutama dalam pemulihan kesehatan dan ekonomi. (Krv/zul)
Tags :
Kategori :

Terkait