Rombak Kepengurusan, Ketua IMI Samarinda Tetap Haji Syahril

Rabu 29-07-2020,23:24 WIB
Reporter : Bayu
Editor : Bayu

Samarinda, nomorsatukaltim.com – Pengurus Koordinator Wilayah (Korwil) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kota Samarinda akhirnya dirombak.

Perubahan kepengurusan periode 2020-2021 ini dilakukan dalam rapat terbuka di Café & Resto Bagios, Jalan Basuki Rahmat, Kota Samarinda pada Rabu (29/7/2020) malam sekitar pukul 21.00 Wita.

Dimana, dari hasil pertemuan secara mufakat dan kekeluargaan tersebut. Seluruh pengurus kembali mempercayakan Ketua IMI Kota Samarinda di nakhodai oleh Haji Syahril.

Sementara jabatan Sekretaris Jenderal (Sekjend) dipercayakan kepada Arya Fajar, yang sebelumnya sebagai Ketua Bidang Roda Empat (R4).

Setelah dipercaya kembali, Haji Syahril langsung melakukan langkah selanjutnya. Yakni akan  menarik tiap perwakilan di klub otomotif, untuk masuk dalam kepengurusan. Termasuk mengakomodasi seluruh kepentingan klub di Samarinda.

"Malam ini kita fokus pada perombakan pengurus. Jadi tidak ada pelantikan," jelas Haji Syahril dengan ramah pada Disway nomorsatu Kaltim.

Kemudian lanjutnya, hasil pertemuan dan kepengurusan periode satu tahun ke depan ini. Akan diserahkan langsung kepada IMI Pusat di Jakarta. "Sehingga besoknya, kepengurusan ini akan disahkan," ungkapnya.

Karena terangnya, saat ini baru Bontang, Balikpapan, Penajam Paser Utara (PPU) dan Berau yang sudah ditindaklanjut. Tinggal Samarinda yang belum.

"Itu karena kita terkendala adanya pandemi ini. Sehingga, banyak PR yang harus di kerjakan kedepannya," kata Haji Syahril.

Untuk itu harapnya, dengan adanya kepengurusan baru ini. Bisa memberikan kekuatan yang baru kepada seluruh anggota IMI di Samarinda.

"Semoga IMI Samarinda makin solid dan bersinergi. Mengembangkan potensi hobi dengan segudang prestasi yang ditorehkan," pungkasnya. (top/byu)

PENGURUS  KORWIL IMI SAMARINDA

Tags :
Kategori :

Terkait