Kawasan Beller Lokasi Terparah Banjir di Balikpapan
Salah satu wilayah yang terendam banjir akibat hujan deras yang mengguyur Balikpapan, yakni di kawasan permukiman Beller, Kelurahan Damai, Balikpapan Kota, pada Jumat (7/3/2025). -Humas Polresta Balikpapan-
BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM – Hujan deras yang mengguyur Balikpapan sejak Jumat (7/3/2025) dini hari memicu banjir di sejumlah wilayah, tanah longsor, serta pohon tumbang di beberapa titik.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balikpapan mencatat sedikitnya sembilan titik banjir di kawasan pemukiman, dengan ketinggian air mencapai 140 cm untuk lokasi tertentu.
Kepala Pelaksana BPBD Balikpapan, Usman Ali, menyampaikan bahwa wilayah dengan dampak terparah adalah pemukiman di kawasan Beller, Kelurahan Damai, Kecamatan Balikpapan Kota.
Selain itu, ia mengatakan sejumlah area lain juga mengalami genangan cukup tinggi, di antaranya Jalan Penegak dengan ketinggian air mencapai 90 cm, Joko Tole 110 cm, serta RT 20 depan Pasar Gunung Guntur yang terendam hingga 80 cm.
BACA JUGA:Curi 2 Ponsel di Rumah Kontrakan, Pengangguran di Balikpapan Ditangkap Polisi
BACA JUGA:Pria Asal Sidoarjo Gelapkan Gas Perusahaan Hingga Bikin Rugi Belasan Juta
Tak hanya merendam pemukiman, menurut informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, banjir juga menggenangi beberapa ruas jalan utama di kota ini.
Adapun beberapa titik yang terdampak antara lain Jalan MT Haryono, jalan di depan RS Siloam, serta Jalan Serobong.
Usman menambahkan bahwa ketinggian air di kawasan tersebut berkisar antara 10 hingga 30 cm, sehingga menghambat arus lalu lintas.
Selain banjir, BPBD juga mencatat adanya pergerakan tanah di Jalan Penggalang RT 28 Gang 5, Kelurahan Damai, Kecamatan Balikpapan Kota. Di samping itu, dua insiden pohon tumbang juga terjadi di depan SDN 004 Gunung Guntur dan Jalan Banjar, Gunung Sari Ilir.
Untuk menangani dampak bencana, tim gabungan yang terdiri dari BPBD, Dinas Perhubungan (Dishub), Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), TNI, Polri, serta sejumlah relawan dikerahkan ke lokasi-lokasi terdampak.
Hingga kini, BPBD Balikpapan melaporkan bahwa 10 warga telah dievakuasi dari berbagai titik yang terdampak banjir.
BACA JUGA:Bacitra Sementara Masih Gratis, Pemkot Balikpapan Tunggu Instruksi Terapkan Tarif Baru
BACA JUGA:Jukir di Balikpapan Dianiaya Sesamanya, Pelaku Sudah Ditahan Polisi
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

