Ismunandar Miliki Kekayaan Paling Rendah Ketimbang Bupati/Wali Kota Lain di Kaltim

Ismunandar Miliki Kekayaan Paling Rendah Ketimbang Bupati/Wali Kota Lain di Kaltim

Dari LHKPN masing-masing milik mereka, yang diperoleh Disway Kaltim. Aswandini tercatat memiliki harta kekayaan senilai Rp 1,7 miliar lebih. Musyaffa Rp 2,6 miliar lebih. Dan Suriansyah Rp 10,7 miliar lebih.

Rincian harta kekayaan Aswandini, dari LHKPN-nya itu, terdiri dari tanah seluas total 520 meter persegi. Tersebar di Jakarta Utara, Samarinda dan Kutim. Seluruhnya bernilai Rp 2,8 miliar. Kemudian Aswandini tercatat memiliki mobil Honda Jeep tahun 2017, mobil Honda minibus tahun 2002, mobil Jeep Hartop tahun 1986 dan motor Harley Davidson Solo tahun 2003. Seluruhnya bernilai Rp 850 juta. Ia juga memiliki utang senilai Rp 1,8 miliar lebih.

Sementara rincian harta kekayaan Musyaffa, kepala Bapenda ini juga memiliki tanah seluas 600 meter persegi. Tersebar di Kutim. Kemudian tanah dan bangunan seluas 200/135 meter persegi di Samarinda. Seluruhnya bernilai Rp 515 juta.

Musyaffa, memiliki alat transportasi berupa motor Yamaha, mobil Mitsubishi jenis minibus tahun 2019. Totalnya bernilai Rp 425 juta. Harta bergerak lainnya Rp 22,5 juta dan kas atau setara kas Rp 1,6 miliar lebih. Musyaffa tak memiliki utang, berdasarkan pengumuman LHKPN-nya itu.

Rincian selanjutnya. Harta kekayaan Suriansyah. Kepala BPKAD ini memiliki tanah dan bangunan di Kutim dan Kukar. Seluruhnya bernilai Rp 6,7 miliar lebih. Alat transportasinya, mobil Honda CRV, Honda Brio, motor Honda jenis scooter dan Honda NF 125 TR. Seluruhnya bernilai Rp 549,2 juta. Harta bergerak lainnya milik Suriansyah senilai Rp 322,4 juta. Sementara kas atau setara kas, senilai Rp 3 miliar. Suriansyah tercatat tak memiliki utang.

Untuk diketahui, Aswandini, Musyaffa dan Suriansyah telah ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK. Bersama dengan Ismunandar dan istrinya. Usai kasus OTT yang digelar Kamis malam tersebut. (sah/dah)

Daftar harta kekayaan bupati/wali kota di Kaltim

1. Abdul Gafur Mas'ud (PPU): Rp 36.601.376.075 /Rp 36,6 miliar lebih

2. Bonifasius Belawan Geh (Mahulu): Rp 26.464.605.312 /Rp 26,4 miliar lebih

3. F.X. Yapan (Kubar): Rp 15.808.850.691 /Rp 15,8 miliar lebih

4. Neni Moerniaeni (Bontang): Rp 9.084.675.304 /Rp 9 miliar lebih

5. Muharram (Berau): Rp 7.821.159.508 /Rp 7,82 miliar lebih

6. Rizal Effendi (Balikpapan): Rp 5.067.611.600/Rp 5 miliar lebih

7. Edi Damansyah (Kukar): Rp 4.621.054.958 /Rp 4,62 miliar lebih

8. Syaharie Ja'ang (Samarinda): Rp 3.854.198.431 /Rp 3,85 miliar lebih

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: