Lanjutan Sidang Tertunda Lagi, Orang Tua Yusuf Kecewa

Lanjutan Sidang Tertunda Lagi, Orang Tua Yusuf Kecewa

Lanjutan Sidang Yusuf Tertunda Lagi

SIDANG kasus Ahmad Yusuf Gazali tertunda lagi. Kasus yang menyeret dua pengasuh di Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Jannatul Athfaal, Marlina dan Tri Suprana Yanti, kembali bergulir via daring di Pengadilan Negeri (PN) Samarinda, Senin sore (29/6).

Dalam sidang dengan Agenda Bacaan Tuntutan dari Jaksa Penuntut Umum (JPU), kedua terdakwa kembali dihadirkan sebagai pesakitan atas kelalaiannya. Mengakibatkan hilangnya nyawa seorang anak berumur tiga tahun, Ahmad Yusuf Gazali.

Namun proses persidangan kembali ditunda oleh Majelis Hakim yang dipimpin Agung Sulistyono. Lantaran JPU Rida Yani Natsir belum menyelesaikan berkas tuntutan yang akan dibacakan kepada kedua terdakwa. Dengan demikian, sidang kembali dilangsungkan tujuh hari ke depan dengan agenda yang sama.

Ditundanya sidang tersebut, memberikan kekecewaan bagi pihak orang tua mendiang balita Yusuf. Pasalnya keluarga telah menunggu cukup lama proses sidang dimulai. Seharusnya sidang dijadwalkan berlangsung pada pukul 10.00 Wita. Namun, penyampaian sidang ditunda baru diberitahukan pada pukul 17.00 Wita.

"Jadi kami menunggu seharian seperti ini, jadwalnya memang sudah sering ngaret dan diundur seperti ini. Di satu sisi, saya sampai harus meninggalkan pekerjaan saya sebagai kurir pengiriman barang. Ya memang cukup kecewa. Hanya saja saya harus tetap menghormati prosesnya," ungkap Bambang Sulistyo, ayah mendiang Yusuf. (aaa/dah)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: