Perbaikan Masjid Islamic Center Habiskan Rp 400 Juta

Perbaikan Masjid Islamic Center Habiskan Rp 400 Juta

Kepala Bidang Cipta Karya Dinas PU, Supardi saat diwawancara. (Sayid/diswaykaltim.com) Penajam, DiswayKaltim.com -Kondisi  Masjid Islamic Center Penajam Paser Utara (PPU) yang mengalami kerusakan kini dalam proses perbaikan Dinas Pekerjaan Umum (PU). Masjid termegah di PPU ini, sebelumnya mengalami bocor di beberapa titik pada langit-langit yang menyebabkan plafon mengalami kerusakan dan mengganggu aktivitas dan kegiatan di dalam masjid. Masjid yang dibangun dengan menghabiskan dana Rp 60 miliar lebih itu tengah diperbaiki. Dinas PU pun telah memastikan kondisi langit-langit masjid saat ini sudah tidak ada lagi yang bocor. “Bagian atas sudah diperbaiki, untuk talang air juga sudah kita perbaiki dan beberapa atap yang jebol, InsyaAllah proses kegiatan dalam masjid tidak terganggu lagi,” ucap Supardi, kepala Bidang Cipta Karya Dinas PU, Senin (29/7/2019). Supardi menjelaskan bahwa titik-titik bocor telah ditambal dan saat ini tinggal uji coba titik bocor yang menyebabkan plafon rusak. “Semua sudah kita perbaiki, tingal uji coba, tapi InsyaAllah kami yakin sudah tidak ada lagi karena penambalan juga dilakukan,” ungkapnya. Perbaikan masjid yang pernah digunakan sebagai arena utama Musabaqah Tilawatil Quran atau MTQ ke-39 tingkat Provinsi Kalimantan Timur ini menelan biaya Rp 400 juta. “Saat ini tinggal memperbaiki plafon yang rusak, ini kita lakukan setelah melakukan uji kebocoran, kita lakukan seminggu kedepan,” tuturnya.(syd/eny)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: