DPRD Paser Teruskan Tuntutan Honorer ke KemenpanRB

DPRD Paser Teruskan Tuntutan Honorer ke KemenpanRB

Penyerahan dokumen tuntutan honorer Pemkab Paser ke KemenpanRB.-istimewa-

BACA JUGA:Rawan Pohon Tumbang saat Musim Hujan, Pengguna Jalan di Paser Diimbau Waspada

"Karena kemarin pegawai honorer turun ke jalan untuk mengikuti aksi damai, maka hal ini kami langsung tindaklanjuti," pungkasnya.

Sebelumnya, Ratusan honorer lolos Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Paser menggelar aksi demonstrasi di depan Gedung DPRD Paser, Selasa (11/3/2025).

Aksi itu digelar setelah munculnya penundaan pengangkatan PPPK maupun Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dari pemerintah pusat.

Para calon PPPK tersebut menolak masa kerja atau Terhitung Mulai Tanggal (TMT), yang diberlakukan secara serentak sehingga mendesak pemerintah pusat agar segera menerbitkan Surat Keputusan (SK).

“Kami menolak TMT serentak, kami minta SK kami segera diterbitkan, karena Kabupaten Paser sudah siap untuk melaksanakan pelantikan,” kata salah satu honorer, Edy Sopiansyah.

BACA JUGA:Pertama di Kaltim, Mal Pelayanan Publik Bontang Berada di Tengah Pasar

Diketahui ada sebanyak 2.941 honorer di Paser yang dinyatakan lolos seleksi PPPK tahap 1. Terdiri dari tenaga pendidik, tanaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Ribuan honorer tersebut sampai saat ini menunggu kepastian dari pemerintah pusat agar dapat segera menerbitkan SK mereka dan paling lambat dilantik pada April 2025.

“Ini ada ribuan honorer yang lolos tahap 1, jadi kami minta pernyataan dari kementerian terkait penundaan itu bisa dianulir,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: