Marquez Sarankan Pecco Bagnaia Ambil Risiko jika Ingin Pertahankan Gelar Juara MotoGP

Marquez Sarankan Pecco Bagnaia Ambil Risiko jika Ingin Pertahankan Gelar Juara MotoGP

Marc Marquez sarankan Pecco untuk berani mengambil risiko demi mempertahankan gelar juara MotoGP di 2024. -(Foto/ MotoGP)-

"Kami punya pertarungan pribadi dengan Bastianini untuk perebutan posisi ketiga. Tapi jika harus memilih, saya lebih suka memenangkan balapan daripada mengejar posisi ketiga di klasemen," ujar Marquez.

Marquez mengincar kemenangan lain di musim ini sebelum pindah ke Ducati pada musim depan. 

BACA JUGA: Pencarian Korban Perahu Karam di Sungai Mahakam Dihentikan, Satu Korban Belum Ditemukan 

BACA JUGA: 4 Pelajar Samarinda Terseret Ombak Pantai Manggar Balikapan, 1 Meninggal Dunia

Dia berharap mendapatkan peluang besar di Valencia, yang merupakan balapan terakhir musim ini, atau jika cuaca buruk di salah satu balapan berikutnya dapat memberinya kesempatan untuk bersinar.

Persaingan Sengit Menuju Balapan Utama

Setelah drama yang terjadi pada Sprint Race, persaingan antara Bagnaia dan Martin dipastikan akan semakin sengit pada balapan utama hari Minggu, di Buriram. 

Bagnaia yang start dari pole position, harus menemukan cara untuk mengalahkan Martin dan mengurangi selisih poin. 

Di sisi lain, Martin cukup mempertahankan posisi di depannya untuk semakin dekat ke gelar juara MotoGP 2024.

BACA JUGA: Targetkan BRI Liga 1 Bisa Bersaing di Level Asia

BACA JUGA: Coastal Clean Up, Upaya Kideco Bersihkan Sampah di Pesisir Pondong Paser

Balapan MotoGP Thailand akan dimulai pada pukul 15.00 waktu setempat, di mana segala kemungkinan masih bisa terjadi, terutama jika kondisi cuaca turut berperan dalam jalannya balapan.

Top 10 Sprint Race MotoGP Buriram 2024:

1. Enea Bastianini (Ducati Lenovo)

2. Jorge Martin (Prima Pramac) +1.357

3. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) +2.372

4. Marc Marquez (Gresini) +5.402

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: