Lowongan CPNS Kemenag, Ada Kuota Khusus Kalimantan, Lulusan Ma'had Aly Boleh Daftar

Lowongan CPNS Kemenag, Ada Kuota Khusus Kalimantan, Lulusan Ma'had Aly Boleh Daftar

Kemenag membuka seleksi CPNS dengan kuota khusus Kalimantan untuk ditempatkan di IKN.-(Ilustrasi/Antara)-

JAKARTA, NOMORSATUKALTIM - Kementerian Agama (Kemenag) resmi membuka lowongan CPNS tahun 2024 mulai 1 hingga 14 September 2024. 

Total terdapat 20.772 formasi yang tersedia untuk lowongan CPNS tahun ini. 

Dari jumlah tersebut, 5.915 formasi di antaranya diperuntukkan khusus bagi lulusan Ma'had Aly. 

Ini merupakan kali pertama Kemenag memberikan kesempatan khusus bagi santri Ma'had Aly untuk mengikuti lowongan CPNS Kemenag.

BACA JUGA: Disnakertrans Berau Tegaskan Perusahaan Tidak Boleh Asal PHK 

BACA JUGA: Satpolairud Polres Kukar Tangkap Pelaku Ilegal Fishing di Loa Bemban

"Kami berkomitmen memberikan akses santri Ma'had Aly untuk bisa ikut seleksi CPNS Kemenag. Ini adalah kali pertama dilakukan," ungkap Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dikutip dari rilis resmi, pada Senin (1/9/2024). 

Dari total formasi yang tersedia, lebih dari 25 persen dialokasikan untuk lulusan Ma'had Aly. 

Formasi ini mencakup posisi Penghulu, Penyuluh Agama Islam, Guru Ilmu Tafsir, Pengawas Jaminan Produk Halal (PJPH), Pentasih Al-Qur'an, dan Pengembang Tafsir Al-Qur'an.

Selain lulusan Ma'had Aly, lowongan CPNS Kemenag juga menyediakan formasi khusus bagi penyandang disabilitas.

BACA JUGA: Gelapkan Dana Milik Perusahaan, Seorang Karyawan Mendekam di Penjara

BACA JUGA: Pemeriksaan Kesehatan Bapaslon Pilkada 2024 Selesai, Hasil Diserahkan Langsung ke KPU Balikpapan

Selain itu, Kemenag juga memberikan kuota khusus untuk putra/putri Papua, serta putra/putri Kalimantan yang akan ditempatkan di Ibu Kota Nusantara (IKN). 

"Seleksi CPNS ini kita desain untuk Kemenag yang ramah disabilitas dan mendukung kemajuan IKN," tambah Menag Yaqut, yang akrab disapa Gus Men.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: