Dapat SK Dari DPP Gerindra, Bulan-Fathra Resmi Maju di Pilkada Mahulu 2024

Dapat SK Dari DPP Gerindra, Bulan-Fathra Resmi Maju di Pilkada Mahulu 2024

Pasangan bakal calon Bupati dan wakil Bupati Mahulu, Bulan dan Fathra saat menerima SK dari DPP Gerindra (Ist/Nomorsatukaltim).--

MAHAKAM ULU, NOMORSATUKALTIM - Pasangan bakal calon Bupati dan wakil Bupati Mahulu, Novita Bulan dan Artya Fathra Marthin resmi diusung Partai Gerindra untuk maju di Pilkada 2024.

Kepastian ini, setelah keduanya mendapat Surat Keputusan (SK) penugasan resmi dari DPP Gerindra yang diserahkan melalui Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Gerindra Kaltim, Ekti Imanuel, Jumat (16/8/2024) malam di Jakarta.

Dalam foto yang diterima Nomorsatukaltim, tampak Ekti Imanuel memberikan map berisikan SK dari DPP Partai Gerindra kepada Novita Bulan yang didampingi Artya Fathra Marthin.

Ekti Imanuel juga membenarkan bahwa pasangan tersebut telah menerima SK dari DPP Partai Gerindra.

“Sudah dapat SK, aman itu sudah fiks,” ucap Ekti Imanuel saat dikonfirmasi Nomorsatukaltim, Sabtu (17/8/2024).

Selain itu, Dalam press release yang diterima Nomorsatukaltim juga menegaskan bahwa, partai besutan Prabowo Subianto itu resmi mengusung Novita Bulan (Bulan) dan Artya Fathra Marthin (Fathra) sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada Mahulu 2024.

Pemilihan pasangan ini juga merupakan hasil dari proses seleksi ketat dan pertimbangan mendalam di internal partai.

Kemudian internal partai menilai duet antara tokoh energik itu, memiliki potensi besar untuk membawa perubahan positif di Mahulu lima tahun kedepan.

Partai Gerindra juga menilai bahwa, Dari pengalaman Novita Bulan yang pernah menjabat Ketua DPRD Mahulu dua Periode dan Artya Fathra Marthin yang pernah menjabat Anggota DPRD Kaltim dua periode, tentunya mampu mewujudkan perubahan besar bagi Kabupaten Mahulu di lima tahun kedepan.

BACA JUGA : Hanya Masitah yang Mendaftar, Ketua DPC Gerindra Paser: Mestinya Dapat Rekomendasi

Partai Gerindra juga menilai bahwa keduanya memiliki kapasitas serta komitmen yang kokoh untuk membawa Mahulu menuju kabupaten yang maju di semua sektor pembangunan.

Pasangan ini akan fokus pada tiga pilar utama dengan mengusung tagline PRIMA (Peduli, Mandiri, dan Mengabdi).

Kemudian, Pasangan ini juga membawa visi "Mewujudkan Kabupaten Mahakam Ulu yang Sejahtera, Cerdas, Mandiri dan Berkeadilan melalui Pembangunan Berkelanjutan yang Inklusif”.

BACA JUGA : Resmi! PDIP Usung Isran Noor-Hadi Mulyadi di Pilgub Kaltim 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: