Dinkes Berau Gencar Lakukan Imunisasi Polio

Dinkes Berau Gencar Lakukan Imunisasi Polio

Kepala Dinas Kesehatan Berau, Lamlay Sarie.-(Disway Kaltim/Sahruddin)-

BERAU, NOMORSATUKALTIM - Dinas Kesehatan (Dinkes) Berau mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap penyakit polio.

Pasalnya, kasus polio telah ditemukan di beberapa wilayah di Indonesia.

Kepala Dinkes Berau, Lamlay Sarie mengatakan sebanyak 35.740 anak usia 0-7 tahun di Kabupaten Berau, ditarget mendapatkan imunisasi polio.

"Untuk tahap pertama sudah dilakukan sejak tanggal 23 Juli lalu, dan sudah selesai pada 29 Juli,” ujarnya, Selasa (30/7/2024).

Kemudian akan dilanjutkan imunisasi kedua pada 13-17 Agustus atau 14 hari setelah imunisasi pertama.

BACA JUGA : Dinkes Kukar Gelar Vaksin Polio di 20 Kecamatan

Menurutnya, pemberian imunisasi polio sangat penting untuk mencegah virus polio yang dapat mengakibatkan kelumpuhan permanen, terutama pada anak-anak yang belum mendapatkan imunisasi polio lengkap.

Disampaikannya, imunisasi polio dilakukan di Posyandu atau Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM), maupun jemput bola ke sekolah-sekolah.

"Anak-anak yang berisiko tertular polio adalah mereka yang tidak mendapatkan imunisasi polio lengkap, tinggal di lingkungan sanitasi buruk dan tidak menerapkan pola hidup bersih dan sehat di lingkungannya," bebernya.

Adapun dampak dari penyakit polio yakni kelumpuhan mendadak, cacat seumur hidup hingga kematian anak.

Kendati demikian, polio sendiri dapat dicegah dengan imunisasi polio lengkap.

BACA JUGA : 38.893 Anak di Paser Diberi Vaksin Polio

Imunisasi polio lengkap yang telah dimasukkan ke dalam program nasional terdiri dari dua jenis imunisasi, yaitu imunisasi polio yang diberikan secara tetes dan imunisasi polio dengan suntikan.

“Kami telah melakukan pemerataan vaksinasi polio di 13 kecamatan yang ada. Alhamdulillah di Berau belum ada kasus polio,” tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: