Ramalan Cuaca Kaltim, 7 Mei 2024, Waspada Hujan Angin!

Ramalan Cuaca Kaltim, 7 Mei 2024, Waspada Hujan Angin!

Cuaca sebagian besar wilayah Kaltim hari ini diramalkan diguyur hujan dengan intensitas beragam.-(Istimewa)-

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Cuaca Kalimantan Timur (Kaltim) hari ini, Selasa (7/5/2024), diramalkan diwarnai hujan oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

BMKG juga mengeluarkan peringatan dini untuk waspada terhadap hujan lebat yang disertai angin kencang dan kilat/petir pada malam hari.

"Peringatan Dini! Waspada potensi terjadinya hujan lebat yang disertai angin kencang dan kilat/ petir di wilayah Melak, Tabalar, Pulau Derawan, Long Bagun, Laham, Muara Wahau, Kongbeng, Karangan," demikian tulis BMKG, pada Selasa (7/5/2024).

BACA JUGA: Jembatan Teluk Sumbang Hancur Akibat Hujan Deras

Peringatan waspada hujan deras dengan angin kencang dan petir pada malam hari juga berlaku untuk wilayah Bontang, Sendawar, Sangatta, Kelay, Damai, Long Iram, Muara Pahu, Muara Muntai, Sebulu, Tabang, Muara Ancalong, Bengalon, Long Apari, Babulu. 

Berikutnya Samarinda, Tanjung Redeb, Tenggarong, Balikpapan, Muara Jawa, Loa Janan Ilir, Penajam, Bongan, Muara Badak, Batu Ampar, Kaliorang dan Muara Kaman. 

BACA JUGA: Yuk Kenalan dengan Tiora, Maskot Pilkada Paser 2024

Secara umum, cuaca Ibu Kota Kaltim, yakni Kota Samarinda diramalkan diguyur hujan ringan pada siang dan dini hari. Hujan petir di Kota Samarinda diramalkan terjadi pada malam hari. 

Sementara cuaca kota lain di Kaltim hari ini diramalkan diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga lebat pada rentang waktu yang beragam. 

Detail informasi cuaca wilayah Kalimantan Timur, silakan simak daftar di bawah ini.

BACA JUGA: Harga Beras Bulog di Kalimantan Naik, Bapanas Ungkap Penyebabnya

Berikut kawasan berstatus waspada hujan lebat disertai angin kencang dan kilat/petir pada malam hari:

1. Balikpapan

2. Samarinda

  • Samarinda Kota
  • Loa Janan Ilir

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: